Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Berat Badan Turun, Aura Kasih Bantah Lakukan Sedot Lemak

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@aurakasih
Status sosial dengan mantan suami berbeda, Aura Kasih tak banyak menuntut Eryck Amaral saat masih berumah tangga.
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Aura Kasih membantah dirinya melakukan tindakan sedot lemak demi menurunkan berat badannya.

Dalam Instagram Story, Aura Kasih mengaku banyak netizen yang menduga seperti itu karena sekarang dia terlihat lebih kurus.

"Banyak orang nanya dikira gue kurus karena sedot lemak," tulis Aura Kasih dikutip dari Instagram @aurakasih, Kamis (17/3/2022).

Baca juga: Unggah Foto Bareng Anak, Aura Kasih: Papa Baru Mana?

Ibu anak satu itu menjelaskan, banyak pantangan yang harus dilakukan seseorang jika berniat untuk sedot lemak.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aura Kasih pun enggan melakukan hal tersebut meski dia mengakui sempat terpikirkan sedot lemak.

"Ih sempet kepikiran kali, tapi katanya do dan don't-nya banyak banget dan recovery satu bulan," tuturnya.

Baca juga: Aura Kasih Bicara Status Janda dan Keinginan Menikah Lagi

Artis berusia 35 tahun itu mengaku hanya memperhatikan makanan yang dikonsumsinya untuk menjaga berat badan.

Aura Kasih juga rutin berjalan kaki setiap harinya.

"Saya cuma makan bener saja sekarang, nasinya diganti nasi merah, pagi cuma makan buah dan probiotic, terus jalan kaki 30-40 menit," tulisnya.

Berkat itu, berat badannya sedikit demi sedikit menyusut.

Baca juga: 7 Bulan Bercerai dari Ercyk Amaral, Aura Kasih: Mau Nikah Lagi cuma...

"Lumayan lah turun 5 kilogram dalam 2 bulanan," tulis Aura Kasih.

Sebelumnya, Aura Kasih pernah mengungkapkan cara menurunkan berat badan.

Pemilik nama lahir Shahiyani Febri Wiraatmadja itu tidak melakukan diet, melainkan olahraga.

Aura Kasih sempat positif Covid-19 usai mencoba diet.

Oleh karenanya, Aura Kasih kini memilih olahraga dan makan sehat untuk menurunkan berat badan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi