Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

The Batman Raup Rp 4,3 Triliun dalam Tiga Pekan Penayangan

Baca di App
Lihat Foto
Joel C Ryan
Robert Pattinson berpose untuk fotografer setibanya untuk pemutaran film 'The Batman' di London Rabu, 23 Februari 2022.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - The Batman menjadi film nomor satu di box office domestik Amerika selama tiga minggu berturut-turut.

Pasalnya, film superhero asal DC yang dibintangi Robert Pattinson ini berhasil menembus pendapatan sebesar 300 juta dolar AS atau setara Rp 4,3 triliun di bioskop dalam kurun waktu tiga minggu.

Hal ini menjadikan film yang diadaptasi dari komik itu sebagai film kedua di era pandemi yang melampaui tolok ukur tersebut setelah Spider-Man: No Way Home.

Baca juga: Gunakan Silat di Film The Batman, Robert Pattinson: Sangat Gila dan Benar-benar Menyenangkan

Dikutip dari Variety, The Batman berhasil mengumpulkan 36,8 juta dolar atau sekitar Rp 528 miliar dari 4.302 bioskop yang menayangkan film tersebut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angka tersebut didapatkan dari penayangan pada Jumat hingga Minggu lalu.

Hanya saja, pencapaian itu turun 45 persen dari penjualan akhir Minggu lalu.

Baca juga: Lagu Something In The Way Nirvana Kembali Melejit Berkat The Batman

China menyumbang 12,1 juta dolar walau penayangan The Batman, hanya 43 persen di bioskopnya karena masih pandemi Covid-19.

Jika ditotal, pendapatan bioskop internasional The Batman adalah 49,1 juta dolar atau sekitar Rp704 miliar.

Itu berarti total pendapatan The Batman secara global sudah mencapai 598 juta dolar atau setara Rp8,6 triliun.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Variety
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi