Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Gala Sky "Jumpa Fans" dengan Anak-anak yang Antusias Ingin Bertemu

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS
Anak mendiang artis Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah, Gala Sky Andriansyah digendong pengacara Sandy Arifin saat menemui anak-anak warga di sekitar rumah Faisal, di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (25/3/2022).
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Sidang descente (pemeriksaan setempat) untuk perkara hak perwalian Gala Sky Andriansyah yang berlangsung di kediaman kakeknya, Faisal, mengundang keingintahuan warga setempat, Jumat (25/3/2022).

Gala kini tinggal di rumah Faisal yang berlokasi di daerah Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Sidang descente tersebut dilaksanakan oleh prinsipal dari Pengadilan Agama Jakarta Barat yang mengunjungi Gala untuk melihat langsung kondisinya dan tempat tinggalnya.

Baca juga: Sedih Setiap Kali Lihat Gala Sky, Fuji: Kak Vaness Nungguin Banget Gala Bisa Ngomong

Warga sekitar rumah Faisal yang mayoritas anak-anak membawa ponsel dan menunggu di depan pagar sejak sebelum pihak pengadilan datang.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mereka berusaha mengintip dari celah-celah pagar sambil bersuara ramai.

Setelah sidang selesai, kuasa hukum Faisal, Sandy Arifin, menggendong Gala dan mengajaknya mendekat ke celah pagar.

"Kakak!" panggil Gala ke warga anak-anak.

Baca juga: Bukti Tambahan di Sidang Perwalian Gala Sky Andriansyah, Data Penghasilan hingga BLT

Gala juga menuruti ucapan Sandy untuk melambaikan tangan dan memberikan "kiss bye" ke warga.

Sandy menawarkan ke anak-anak bahwa ia akan membuka pagar rumah namun mereka tidak boleh masuk ke teras.

Begitu pagar dibuka, teriakan anak-anak semakin kencang memanggil nama Gala.

Baca juga: Putusan Hak Perwalian Gala Sky Diumuman Secara E-court, Faisal Tetap Hadir di Pengadilan

Ketika akan berpisah, Gala dengan semangat melambaikan tangannya.

Gala dalam gendongan Sandy tampak girang selama "jumpa fans" sederhananya itu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi