Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Oscar 2022 Beri Ruang untuk Ukraina, Volodymyr Zelensky Bakal Tampil?

Baca di App
Lihat Foto
AFP/GETTY IMAGES via BBC INDONESIA
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Siaran ajang penghargaan Oscar 2022 akan mengakui keberadaan rakyat Ukraina kata produser Will Packer saat di karpet merah, Senin (28/3/2022).

Packer menjawab pertanyaan tentang apakah Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky akan muncul di acara itu, sesuatu yang menurut pembawa acara Amy Schumer patut untuk terjadi.

Packer mengatakan, ajang tersebut harus mencapai keseimbangan.

Baca juga: Encanto Raih Penghargaan Best Animated Feature Film Oscar 2022

“Ini tentang kesenangan, ini tentang pesta pora. Tapi kami sangat bersyukur, saya pikir, sebagai sebuah industri dan sebagai sebuah komunitas kita tentu harus bahkan bisa mengadakan malam seperti ini," kata Packer.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Jadi kita pasti akan mendapat pengakuan atas masa-masa penuh gejolak yang kita alami saat ini dan orang-orang Ukraina," ucapnya.

Adapun pemenang Oscar dua kali, Sean Penn, juga bersumpah akan "melebur" patung-patung penghargaannya jika Academy Awards tidak mengundang Zelensky untuk tampil.

Baca juga: BTS Muncul Secara Virtual di Oscar 2022

Beberapa presenter, nominee, dan pemenang sebelumnya berjalan di red carpet Oscar termasuk Jamie Lee Curtis, Diane Warren, Youn Yuh Jung, dan Paolo Sorrentino.

Mereka juga mengenakan pita biru dengan tagar #WithRefugees, bagian dari upaya Pengungsi PBB.

Sampai saat ini, menurut PBB, perang di Ukraina telah menyebabkan lebih dari 3,7 juta pengungsi meninggalkan negara itu dan membunuh hampir 1.000 warga sipil.

Baca juga: Troy Kotsur Jadi Aktor Penyandang Disabilitas Pertama yang Raih Oscar

Zelensky juga adalah seorang aktor dan komedian sebelum ia terpilih menjadi presiden pada 2019.

Dari 2015 hingga 2019, Zelensky membintangi Servant of the People, sebuah sitkom yang ia buat tentang seorang presiden Ukrania yang baru terpilih yang menanamkan kembali harapan dalam demokrasi kepada rakyatnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi