Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ketika Will Smith Minta Maaf dan Chris Rock Masih Syok...

Baca di App
Lihat Foto
Lee Celano/WireImage
Will Smith dan Chris Rock sudah kenal lama. Keduanya, beberapa kali terlibat proyek bersama
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Insiden aktor Will Smith menampar komedian Chris Rock pada pagelaran Oscar 2022, Senin (28/3/2022) lalu, masih menjadi perbincangan.

Terlebih, Will Smith akhirnya minta maaf atas tindakannya.

Sementara Chris Rock mengaku bahwa ia masih syok atas kejadian tersebut.

Berikut rangkuman Kompas.com dilansir dari berbagai sumber.

Will Smith minta maaf

Aktor Will Smith akhirnya meminta maaf sehari setelah tangannya terayun kuat ke wajah Chris Rock.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melalui akun Instagram @willsmith, aktor berusia 53 tahun itu mengatakan bahwa ia tidak suka lelucon Chris Rock karena menyinggung kondisi medis istrinya, Jada Pinkett Smith.

Jada Pinkket Smith mengalami Alopesia, suatu kondisi yang menyebabkan kerontokan rambut yang drastis sehingga kini kepalanya botak.

Baca juga: Fakta Menarik di Panggung Oscar 2022, Heningkan Cipta untuk Ukraina hingga Insiden Will Smith Tampar Chris Rock

"Perilaku saya di Academy Awards tadi malam tidak dapat diterima dan tidak dapat dimaafkan," tulis Will Smith mengawali unggahannya.

"Lelucon yang menyebabkan saya malu adalah bagian dari pekerjaan, tetapi lelucon tentang kondisi medis Jada terlalu berat untuk saya tanggung dan saya bereaksi secara emosional," kata Will Smith lagi.

Ia lalu menyampaikan permintaan maafnya kepada Chris Rock yang sebenarnya adalah rekan kerja karibnya dari dulu.

"Saya ingin secara terbuka meminta maaf padamu, Chris. Saya berlebihan dan saya salah. Saya malu dan tindakan saya tidak menunjukkan pria yang saya inginkan. Tidak ada tempat untuk kekerasan di dunia cinta dan kebaikan," tulisnya.

Selain itu, Will Smith juga meminta maaf pada The Academy dan penonton acara tersebut yang tersebar di seluruh dunia.

Serta, kepada tim produksi film King Richard yang sempat dibintanginya dan membuat terpilih sebagai aktor terbaik tahun ini.

Baca juga: The Academy Mulai Usut Insiden Will Smith Tampar Chris Rock di Panggung Oscar

Keberadaan Chris Rock sempat dipertanyakan

Keberadaan Chris Rock sempat dipertanyakan lantaran setelah insiden di panggung, ia tidak mengatakan apapun di depan publik.

Dilaporkan TMZ, Chris Rock telah berencana untuk menghadiri acara hanya sesaat di atas panggung dan lalu segera pergi setelah itu.

Akan tetapi, Getty bahkan tidak mengabadikan foto Chris Rock setelah kejadian penamparan tersebut.

Sementara itu, Departemen Kepolisian Los Angeles telah mengonfirmasi bahwa Chris Rock enggan mengajukan tuntutan terhadap Will Smith.

Baca juga: Fakta Hubungan Will Smith dan Chris Rock, Sering Kerja Bareng

Chris Rock Masih syok

Salah satu sumber terdekat Chris Rock mengatakan bahwa sang komedian masih syok setelah ditampar oleh Will Smith di atas panggung.

Dilansir dari ETonline, Chris Rock tidak ingin bicara lebih jauh mengenai insiden tersebut.

“Chris berada di pesta (Oseary) Guy dan bersenang-senang. Dia tidak ingin membiarkan insidennya dengan Will merusak malamnya dengan teman-temannya,” ungkap salah satu sumber terdekat Chris Rock.

“Chris masih syok dengan seluruh insiden itu dan tidak ingin menjadi pusat perhatian di pesta, jadi dia tidak terlalu banyak membicarakannya,” lanjutnya.

Chris Rock sempat mengunggah beberapa foto dari pesta Oseary. Ia terlihat berpose lucu bersama Woody Harrelson, Robert De Niro dan JR.

Baca juga: Chris Rock Masih Syok Usai Ditampar Will Smith di Panggung Oscar 2022

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi