Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kembalikan Uang Rp 50 Juta dari Indra Kenz, Lord Adi: Yang Datang dengan Mudah, Perginya Juga Mudah

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@adi.mci8
Lord Adi MasterChef Indonesia Season 8 dapat kado uang Rp 50 juta dari orang tak dikenal.
|
Editor: Fitri Nursaniyah

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemenang juara tiga kompetisi MasterChef Indonesia Season 8, Suhaidi Jamaan alias Lord Adi telah mengembalikan uang Rp 50 juta dari Indra Kenz.

Dilansir dari Kompas.com, Jumat (1/4/2022), Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabag Penum) Divisi Hubungan Masyarakat (Div Humas) Polri Kombes Gatot Repli Handoko mengatakan bahwa Lord Adi mengembalikan uang Rp 50 juta atas inisiatif sendiri.

Uang Rp 50 juta dari Indra Kenz diserahkan oleh lord Adi pada penyidik Direktorat Tindak Pindana Ekonomi Khusus pada Kamis, (31/3/2022).

"Kamis 31 Maret 2022, atas inisiatif sendiri saudara S alias L Adi menyerahkan dana sebesar Rp 50 juta kepada penyidik Direktorat Tindak Pidana EKonomi Khusus," kata Gatot dalam konferensi pers di Mabes Polri, Jumat.

Baca juga: Lord Adi MCI 8 Kembalikan Uang Rp 50 Juta dari Indra Kenz

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melalui unggahan di akun Instagramnya @adi.mci8, pemenang juara 3 MasterChef Indonesia musim kedelapan itu membagikan detik-detik saat dia menarik uang puluhan juta dari bank.

"Persiapan ke Bareksrim memulangkan duitnya Indrakenze," tulis Lord Adi di Instagram Story.

Terlihat Lord Adi telah menyiapkan tas hitam untuk mewadahi uang senilai puluhan juta rupiah itu.

Dalam unggahan lain, Lord Adi membagikan foto saat dia menyerahkan uang tunai Rp 50 juta ke penyidik.

Baca juga: 5 Aksi Viral Indra Kenz, Iseng Beli Tesla hingga Transfer Rp 50 Juta ke Lord Adi

Kata pria pemilik nama asli Suhaidi Jamaan itu, apa-apa yang didapatkan dengan mudah akan kembali dengan mudah pula.

"Apa dtg dgn mudah perginya juga mudah. Memulangkan duitnya indrakenze," tulis Lord Adi dengan emoji tertawa dikutip Kompas.com dari Instagram @adi.mci8, Jumat.

Sebagai informasi, Lord Adi menerima uang Rp 50 juta dari Indra Kenz pada September 2021 lalu sebagai hadiah ulang tahunnya yang ke-42.

"Hari ini usiaku bertambah lagi dan aku tidak pernah berpikir akan menerima kado yg sebegini besar dr seseorang yg tdk aku kenal," kata Lord Adi di Instagram Story @adi.mci8.

Sementara itu, Indra Kenz telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan penipuan serta pencucian uang lewat aplikasi berkedok trading binary option pada 25 Februari 2022.

Baca juga: Dulu Terdepak Lord Adi, Victor Kini Lolos Audisi MasterChef Season 9

Atas kasus itu polisi akan melakukan pelacakan aset dan aliran dana. Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Hukum Polri Brigjen Ahmad Ramadhan meminta siapa pun yang pernah menerima uang atau barang dari Indra Kenz untuk melaporkan ke penyidik.

"Kepada siapa pun yang menerima uang ataupun barang dari para tersangka, baik dari Saudara IK dan DS, agar bisa iktikad baik melaporkan kepada penyidik," kata Ramadhan kepada wartawan, Rabu (9/3/2022).

Atas perbuatannya, indra Kenz terancam hukuman 20 tahun penjara.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi