Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis I Need You Baby, Dibintangi Gading Marten dan Shandy Aulia

Baca di App
Lihat Foto
YouTube
Cuplikan adegan I Need You Baby
|
Editor: Rheisnayu Cyntara

JAKARTA KOMPAS.com- Shandy Aulia dipasangkan dengan Gading Marten dalam film I Need You Baby yang akan tayang pada 7 April mendatang. 

Film bergenre drama komedi keluarga ini disutradarai oleh Cuk FK yang berkolaborasi dengan penulis Dewi Paramita, sedangkan idenya berasal dari Eric Satyo. 

Selain Shandy Aulia dan Gading Marten, terdapat juga Cut Keke, Joshua Pandelaki, Risma Nilawati dan Dea Panendra juga turut membintangi film yang diproduseri oleh Rajesh Punjabi ini.

Baca juga: Fakta Menarik Again My Life, Drama Terbaru Segera Tayang di Viu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

I Need You Baby bercerita tentang sepasang suami istri bernama Cathy (Shandy Aulia) dan Beno (Gading Marten).

Keduanya sudah menikah selama lima tahun tetapi belum memiliki anak.

Mereka kemudian terpaksa berbohong dengan Cathy berpura-pura hamil demi memenuhi ekspektasi orang tua dan mertuanya tersebut.

Hal itu dilakukan agar keduanya tidak bercerai. 

Baca juga: 5 Rekomendasi Film yang Dibintangi Will Smith, Best Actor Oscar 2022

Alasan lain Beno dan Cathy berbohong adalah mereka kesal terus-menerus ditanya kapan punya anak oleh orang-orang di sekitarnya.

Mengetahui Cathy tengah hamil, orang tuanya yang berada di luar negeri akan berkunjung sebelum dirinya melahirkan.

Cathy yang panik mengetahui orang tuanya akan ke Indonesia, memutuskan untuk menyewa bayi dari pramusuwi yang masih sekomplek dengannya.

Baca juga: 3 Fakta Menarik Drakor Black Dog, Tayang 5 April di Netflix

Lantas, berapa lama Cathy dan Beno mampu menyembunyikan kebongan itu?

Saksikan kisah selengkapnya dalam film I Need You Baby yang tayang pada 7 April mendatang di CGV.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi