Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Penampilan Butter dari BTS Masuk dalam 25 Pertunjukan Grammy Terbaik Sepanjang Masa

Baca di App
Lihat Foto
AFP/GETTY IMAGES FOR THE RECORDING ACADEMY/RICH FURY
(Dari kiri) Jungkook, V, Jimin, Jin, RM, J-Hope and Suga of BTS tampil di panggung Grammy Awards 2022 di MGM Grand Garden Arena, Las Vegas, Minggu (3/4/2022). Jin (tengah) masih mengenakan gips yang ditutupi sarung tangan hitam karena baru menjalani operasi pada jari telunjuknya.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Rolling Stone, salah satu majalah musik terbesar dunia, menempatkan BTS dengan lagu "Butter" di peringkat 13 dalam daftar terbaru 25 Pertunjukan Grammy Terbaik Sepanjang Masa.

Grammy Awards ke-64 diadakan di Las Vegas, AS, pada 3 April 2022 waktu setempat atau Senin (4/4/2022) waktu Indonesia.

Sejak 15 Maret 2022, BTS sudah dipastikan tampil di acara utama.

Baca juga: Mengenal Sosok Olivia Rodrigo, Penyanyi yang Tertangkap Kamera Bisik-bisik dengan V BTS

"Butter" bukan penampilan Grammy pertama BTS.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Namun, tahun ini adalah panggung solo pertama mereka secara langsung di arena Grammy.

Tidak diragukan lagi, ada banyak upaya dan kreativitas yang dimasukkan ke dalam pertunjukan.

Dari penampilannya, usaha BTS membuahkan hasil.

Baca juga: 5 Fakta di Balik Penampilan BTS di Grammy Awards 2022 yang Memukau

"Suatu malam di Vegas: BTS naik ke panggung dengan keangkuhan pasukan mata-mata super James Bond, dalam setelan Rat Pack. Momen besar Grammy mereka sudah lama tertunda—dalam pandemi mereka harus bersinar jauh dari Seoul, dan tahun-tahun sebelumnya mereka mencuri perhatian hanya dengan beberapa detik waktu tayang. Tapi mereka bersemangat dengan percaya diri dan karisma," tulis majalah Rolling Stone.

Sebelum menampilkan "Butter", BTS memang sempat memparodikan James Bond.

Baca juga: V BTS Curi Perhatian di Grammy Awards 2022

Mereka beraksi dengan setelan jas warna hitam.

BTS sebenarnya masuk dalam nominasi kategori Best Pop Duo/Group Performance lewat "Butter".

Namun, piala belum berhasil jatuh ke tangan mereka. Kategori tersebut dimenangkan Doja Cat ft. SZA dengan lagu "Kiss Me More".

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Allkpop
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi