Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Followers Kim Min Kyu Meningkat berkat A Business Proposal hingga Kesannya pada Seol In Ah

Baca di App
Lihat Foto
SBS
Aktor asal Korea Selatan Kim Min Kyu dalam drama A Business Proposal
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Popularitas aktor Korea Kim Min Kyu tengah naik drastis berkat drama yang dibintanginya, A Business Proposal.

Kim Min Kyu menjadi pemeran pria pendukung bernama Cha Sung Hoon.

Ia beradu akting dengan aktris Seol In Ah yang menjadi Jin Young Seo.

Kepopulerannya tampak dari jumlah followers akun Instagram pribadinya yang meningkat.

Baca juga: Main Bareng Seol In Ah di A Business Proposal, Kim Min Kyu Ungkap Kesannya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kim Min Kyu juga bercerita soal kesannya pada Seol In Ah.

1. Followers meningkat

Kim Min Kyu mengakui popularitasnya melesat sejak bermain dalam A Business Proposal.

"Dibandingkan sebelum main drama (A Business Proposal), jumlah pengikut media sosial saya meningkat lebih dari 1,5 juta," ujar Kim Min Kyu dilansir Soompi, Minggu (10/4/2022).

Kim Min Kyu debut akting lewat drama Monster di tvN, sembilan tahun lalu.

Baca juga: Di Balik Cerita Adegan Ciuman Kim Min Kyu dan Seol In Ah di A Business Proposal

Bagi aktor kelahiran 25 Desember 1994 ini, drama yang menjadi titik balik terbesar sepanjang kariernya hingga kini ialah Because This Is My First Life, Snowdrop, dan A Business Proposal.

2. Kesan pada Seol In Ah

Dipasangkan dengan Seol In Ah, keduanya mampu menampilkan chemistry yang baik dan menarik perhatian penonton.

Dalam wawancara bersama media Xports News, Kim Min Kyu mengklarifikasi pernyataannya yang pernah mengatakan Seol In Ah seperti bayi.

Menurut Kim Min Kyu, Seol In Ah adalah wanita yang perlu banyak diberi perhatian.

Baca juga: Berkat A Business Proposal, Followers Kim Min Kyu Meningkat

"Seol In Ah membutuhkan banyak perhatian. Dia tipe orang yang jatuh dan sering terluka. Aku khawatir karena dia terluka setiap kali aku berpaling. Aku bilang dia seperti bayi karena aku harus menjaganya," kata Kim Min Kyu dilansir Soompi.

Kim Min Kyu mengakui menjadi lebih dekat dengan aktris yang lebih muda 2 tahun darinya itu.

"Kami tumbuh lebih dekat dan lebih ramah satu sama lain karena itu, dan saya pikir itu terlihat di layar," lanjut Kim Min Kyu.

Menurut dia, ia dan dan Seol In Ah pun punya banyak kesamaan, tetapi tidak membeberkan detailnya.

Baca juga: Kim Min Kyu Naikkan Berat Badan 15 Kilogram Demi Perannya di Drama A Business Proposal

3. Adegan ciuman

Kim Min Kyu dan Seol In Ah sempat beradegan ciuman yang berujung jadi perbincangan hangat warganet dan trending di Twitter.

Banyak warganet salah fokus pada wajah Kim Min Kyu yang melepas kacamata ketika berciuman dengan Seol In Ah.

Kim Min Kyu tak menyangka adegan itu bisa sampai menjadi sorotan.

"Saya mempersiapkan banyak hal untuk adegan ranjang. Saya harus melepas baju saya, jadi saya pikir adegan itu akan mendapat banyak perhatian. Tapi saya tidak tahu adegan ciuman kacamata akan disukai banyak orang," kata Kim Min Kyu.

Baca juga: Kim Min Kyu Sebut Jumlah Pengikut Instagram Bertambah Usai Bintangi A Business Proposal

"Orang-orang di sekitar saya bahkan mulai mengatakan hal-hal seperti, 'Saya menikmati berkacamata,' atau menggunakan kata 'kacamata' untuk menggambarkan saya," imbuhnya.

Ia mengakui bahwa adegan melepas kacamata sebenarnya tidak ada dalam naskah.

Ia hanya berinsiatif melakukan hal itu dan ternyata sutradara menyukainya.

“Melepas kacamata sebenarnya tidak ada dalam naskah. Kami mencobanya sekali selama latihan dan sutradara sangat menyukainya, dan dengan demikian sebuah adegan legendaris lahir," tutur Kim Min Kyu.

Gara-gara kecocokan Kim Min Kyu dan Seol In Ah di layar kaca, tak sedikit penonton yang berharap mereka pacaran di kehidupan pribadi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi