Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Nurul Arifin Kenang Momen Ramadhan Bersama Mendiang Anaknya

Baca di App
Lihat Foto
Instagram Nurul Arifin
Aktris senior yang kini menjadi politikus, Nurul Arifin (kanan) bersama putri sulungnya, Maura Magnalia Widyaratri. Maura meninggal dunia dalam usia 28 tahun pada Selasa (25/1/2022).
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis senior sekaligus politikus Nurul Arifin mengungkapkan momen bersama mendiang putri sulungnya, Maura Magnalia.

Nurul Arifin mengakui, hingga saat ini ia masih mengingat jelas momen-momen tersebut, terlebih di bulan Ramadhan seperti ini.

"Masih, biasanya kalau sahur itu Maira yang menemani. Karena, dia kalau tidur itu enggak bisa tidur cepat. Jadi, kalau sahur, ditemani, baru dia tidur," ucap Nurul Arifin saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (11/4/2022).

Baca juga: Sesal Nurul Arifin Dorong Maura Magnalia Bekerja, di Tengah Semangat Belajarnya

"Sekarang, saya kehilangan teman waktu sahur, karena enggak ada lagi yang menemani," ujar Nurul Arifin.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebagai informasi, Nurul Arifin memiliki perbedaan keyakinan antara suami, Mayong Suryo Laksono, dan anak-anaknya.

Dalam menemani sahur tersebut, Nurul Arifin mengatakan, tentunya terjadi perbincangan kecil soal apa pun sambil menunggu waktu imsak.

Baca juga: Nurul Arifin Ingin Hadiri Wisuda S2 Maura Magnalia di Sydney University

"Setelah itu, dia masuk kamar untuk tidur, saya tunggu sampai adzan subuh, saya shalat, baru saya tidur," tutur Nurul Arifin.

Sebagaimana diberitakan, Maura Magnalia meninggal dunia akibat henti jantung pada Selasa (25/1/2022) pukul 05.37 WIB.

Maura pertama kali ditemukan asisten rumah tangganya pada waktu Subuh di meja makan.

Saat itu tubuhnya sudah dingin.

Baca juga: Suasana Haru Pemakaman Maura Magnalia, Nurul Arifin Bawa Foto Anaknya, Mayong Pegang Nisan Salib

Anak sulung Nurul Arifin dan Mayong itu langsung dibawa ke rumah sakit dan dinyatakan sudah meninggal dunia.

Maura meninggal dalam usia 27 tahun.

Maura Magnalia Madyaratri dimakamkan di pemakaman San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat, pada Rabu (26/1/2022).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi