Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

OCD Bikin Marah Tiba-tiba, Aliando Syarief Akui Berat Jalani Ramadhan Tahun Ini

Baca di App
Lihat Foto
Instagram @aliandooo
Profil Aliando Syarief.
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com- Artis peran Muhammad Ali Syarief atau lebih dikenal dengan Aliando mengakui berat menjalani Ramadhan di tahun ini.

Pasalnya, Aliando mesti menjalani Ramadhan yang masih berkutat dengan penyakit mentalnya, OCD (Obsessive Compulsive Disorder).

“Ramadhan tahun ini cukup ekstrim karena masih dalam OCD,” kata Aliando saat ditemui di XXI Epicentrum kawasan Jakarta Selatan, Kamis (14/4/2022).

Baca juga: Aliando Comeback, Unggahan Pertama 2022 di Instagram soal Film Barunya

Gara-gara gangguan OCD tersebut, Aliando mengaku tak bisa menjalankan puasanya secara maksimal.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Jadi agak kesiksa sedikit karena gue gampang marah tiba-tiba, marahnya tuh lebih kepada diri sendiri. Tiba-tiba meledak, dalam diri tuh ‘eh gitu aja’, tapi masih bisa ngontrol,” tambah pesinetron Ganteng Ganteng Serigala itu.

Sejauh ini, Aliando mengatakan masih bisa mengontrol emosinya tersebut.

Baca juga: Bertemu Ricky Cuaca, Prilly Latuconsina Bicarakan Aliando Syarief

“Kalau marah-marah kontrolnya pada keyakinan lagi,” ujar Aliando lagi.

Di sisi lain, Aliando menyebut bahwa ia masih menjalani terapi untuk meredam gejala gangguan mentalnya tersebut.

“Kalau terapi kan coba dan lain- lainnya, kalau gue terapi sama ada psikolognya,” tutur Aliando.

Sebagai informasi, Aliando memang sudah beberapa tahun terakhir tak menampakkan diri di layar kaca.

Baca juga: Ibu Beri Pujian ke Aliando Syarief yang Berani Muncul dengan Kabar Idap OCD

Saat muncul awal tahun 2022, Aliando mengaku mengidap OCD.

Ad pun gejala yang dialami Aliando berupa tidak tega melihat sesuatu dicampakkan.

Gejala tersebut mungkin berbeda untuk setiap pasien.

Tidak hanya itu, gejala lain yang dirasakan Aliando adalah perasaan harus menyelesaikan sesuatu dengan sempurna.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi