Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Pernah Konflik, Pasha Ungu Akui Hubungannya dengan Onci dan Enda Baru Membaik

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.COM/ARIA RUSTA YULI PRADANA
Pasha Ungu mengikuti rekonsilasi dan pendidikan politik PAN di Blora, Jawa Tengah, Sabtu (6/11/2021)
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Sigit Purnomo Syamsuddin atau yang lebih dikenal sebagai Pasha mengaku berkonflik dengan dua rekannya di band Ungu, Onci dan Enda.

Konflik itu muncul ketika dia memutuskan terjun ke dunia politik.

Pasha juga mengaku konflik sudah selesai dan hubungan mereka membaik setelah dia tidak lagi menjadi pejabat publik.

Diketahui Pasha pernah menjabat sebagai Wakil Wali Kota Palu, Sulawesi Tengah, selama lima tahun.

Baca juga: Pasha Ungu Akui Pernah Ribut dengan Enda dan Onci karena Terjun ke Politik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Kembali normal sih jujur saja baru sekarang-sekarang ini setelah saya beres menjabat. Kalau dibilang tanda kutip betul-betul normal ya,” kata Pasha saat ditemui di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Kamis (21/4/2022).

Menurut Pasha, selama menjadi pejabat dia berkomunikasi dengan Enda dan Onci seputar pekerjaan saja.

Ketika itu Pasha masih menjadi vokalis Ungu meskipun tidak begitu aktif.

Baca juga: Makki Sebut Ada Personel Ungu yang Tidak Setuju Pasha Terjun ke Politik

“Ya sebatas kalau ada kerjaan saja (komunikasi)” ujar Pasha menambahkan.

Sebelumnya Pasha mengakui hubungannya dengan Onci dan Enda pernah tidak begitu baik.

“Iya dulu-dulu itu memang pernah sampai pada tahap di mana internal Ungu itu sempat ribut, khususnya saya dengan Enda dengan Mas Onci,” tutur Pasha.

“Kaitannya dengan saya terjun ke dunia politik dan itu saya kira wajar kayak ada kesan marah terus ada kesan menolak tidak menerima keputusan saya,” tambah Pasha.

Baca juga: Lagu Ciptaannya Dibawakan Rhoma Irama, Pasha Ungu: Tidak Pernah Membayangkan

Pasha tidak membantah ketika itu mereka memiliki ego masing-masing.

“Cuma memang waktu itu memang ego saya seolah-olah jadi muncul. Ini kan keputusan saya, hidup ini kan saya yang menentukan seperti apa, sehingga ego ketemu ego dan jadi benturan,” ungkap Pasha.

Sebagai informasi, Pasha telah mengakhiri masa jabatannya 17 Februari 2021.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi