Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Klarifikasi Zinidin Zidan soal Gerakan yang Disebut Hina Anak Berkebutuhan Khusus

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Dunia Manji
Tri Suaka dan Zinidin Zidan
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Belum selesai kontroversi video memparodikan Andika Kangen Band, penyanyi Zinidin Zidan dan Tri Suaka tersandung lagi kasus baru.

Sebuah video viral di media sosial, yang mana warganet menilai Zidan sedang menirukan gerakan anak berkebutuhan khusus (ABK).

Orangtua dari ABK pun ada yang merasa tersinggung.

Lantaran kembali jadi perbincangan, Zidan memberikan klarifikasi.

Tidak ada niat

Zidan mengaku tidak berniat menghina anak berkebutuhan khusus.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Tangis Zinidin Zidan Pecah Saat Minta Maaf Langsung pada Andika Kangen Band

Ia bahkan bersumpah dalam nama Tuhan.

"Kepada orangtua yang memiliki Anak Berkebutuhan Khusus (ABK), Demi Allah, saya dan Bang Tri Suaka tidak ada niat sama sekali untuk melecehkan atau menghina Anak Berkebutuhan Khusus," tulis Zidan, dikutip dari akun @zinidinzidan_real, Selasa (26/4/2022).

TikTok

Menurut Zidan, ia mengikuti gerakan yang populer di TikTok.

"Apa yang kami peragakan dalam video yang viral belakangan, adalah gerakan dalam trend KULBET (kul banget) yang populer di Tiktok/IG," tulisnya.

"Gerakan itu pun bukan kami yang menciptakan dan mempopulerkan. Kami membuat video itu saat trend kulbet sedang ramai," lanjutnya.

Lantas Zidan menyarankan agar orang-orang melihat tren tersebut di TikTok atau Instagram.

Tri Suaka belum buka susra untuk mengklarifikasi kehebohan ini.

Baca juga: Tangis Zinidin Zidan Pecah Saat Minta Maaf Langsung pada Andika Kangen Band

Sementara itu, gara-gara polemik parodi Andika Kangen Band ini banyak konser Tri Suaka dan Zinidin Zidan yang dibatalkan.

Andika Kangen Band pun merasa terhina dengan sikap Zidan.

Dalam pengakuannya, Zidan mengaku bukan menghina Andika melainkan menertawakan Tri Suaka.

Video memparodikan Andika itu sendiri diunggah empat bulan lalu, kata Tri Suaka. Namun beredar luas lagi beberapa hari belakangan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi