Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Travis Scott Manggung Lagi di Depan Publik 6 Bulan Setelah Insiden di Astroworld

Baca di App
Lihat Foto
Amy Harris
Travis Scott performs at Day 1 of the Astroworld Music Festival at NRG Park on Friday, Nov. 5, 2021, in Houston. (Photo by Amy Harris/Invision/AP)
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi rap Travis Scott manggung di depan publik untuk pertama kalinya setelah insiden di konser Astroworld Festival 2021 enam bulan lalu.

Kekasih Kylie Jenner itu tampil pada Sabtu (7/5/2022) bersama Quavo selama akhir pekan Miami Grand Prix di E11Even Miami, hanya dua hari setelah peringatan enam bulan tragedi tersebut.

Tragedi Astroworld menyebabkan 10 orang meninggal dan ratusan orang terluka.

Scott naik ke atas panggung di megaclub sekitar pukul 03.30 pagi waktu setempat dan tampil selama sekitar 45 menit, menurut media TMZ dan Page Six.

Baca juga: Kylie Jenner dan Travis Scott Ubah Nama Putra Mereka, Bukan Lagi Wolf

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum pertunjukan dimulai, Scott memegang sebotol tequila Don Julio 1942 sambil melemparkan segepok uang tunai ke kerumunan dan berbincang ke hadirin.

"Semua orang berhutang padaku," kata Travis Scott.

"Kami membutuhkan setiap penari strip untuk melapor ke panggung f——g sekarang. Kami membutuhkan setiap botol yang dilaporkan ke lantai m——n ini," dikutip dari People.

Scott membawakan empat lagu dari album Astroworld (2018), yang memang namanya sama dengan festival yang lalu, yakni "Sicko Mode", "Goosebumps", "Butterfly Effect", dan "Pick Up the Phone".

Baca juga: Kylie Jenner dan Travis Scott Ubah Nama Putra Mereka, Bukan Lagi Wolf

Rapper ini juga membawakan lagu-lagu populer seperti "Antidote" dari albumnya tahun 2015 bertajuk Rodeo dan "Bubbly" oleh berduet denhan Young Thug.

Lalu Scott tampil dengan rekannya Drake, serta karya barunya "Hold That Heat" oleh Southside and Future, yang hadir di acara hari Minggu.

Pada satu ketika dalam penampilannya, Scott berdiri di atas tempat tinggi.

"Maaf, tidak ada yang bisa lebih tinggi dari saya!" kata Scott, menurut video di Instagram Story E11even.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi