Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Film Curious George, Kisah Petualangan Monyet Pintar dan Pemandu Wisata

Baca di App
Lihat Foto
Universal Pictures
Aktor dan komedian Frank Welker menjadi pengisi suara George dalam film animasi Curious George (2006).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Pada Minggu ini, Curious George akan menemani Anda menikmati hari libur.

Kisah yang diadaptasi dari buku anak-anak karya Margret Rey dan H.A Rey ini mengisahkan tentang Ted (Will Ferrell), seorang pegawai sebuah museum kecil milik Mr Bloomsberry yang sedang terancam tutup.

Museum itu akhir-akhir ini sangat sepi pengunjungnya sehingga memutuskan untuk ditutup.

Di balik kesedihan Mr Bloomsberry, Junior Bloomsberry (David Cross) justru nampak bahagia mendengar berita tentang jatuhnya bisnis sang ayah.

Baca juga: Sinopsis Curious George, Awal Kisah Petualangan Si Monyet Pintar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejak beberapa tahun belakangan, Junior memang sudah mengincar lahan yang kini dimiliki Bloomsberry.

Ia ingin mengubah Museum Bloomsberry menjadi tempat parkir berkonsep modern yang bisa meraup banyak keuntungan.

Hingga akhirnya, Ted mengajukan sebuah ide yang diyakininya bisa kembali menghidupkan museum kecil tersebut.

Sang pemandu wisata itu meminta izin untuk melakukan perjalanan menuju sebuah hutan belantara di benua Afrika.

Baca juga: Sinopsis Cyber Hell: Exposing an Internet Horror, Kejahatan Seks via Internet

Di sana, Ted pernah mendengar rumor soal keberadaan patung kuno setinggi 40 kaki dan ia ingin melihatnya dengan mata kepala sendiri.

Tidak ada kendala yang ditemui Ted selama perjalanan menuju Afrika.

Bahkan, ia berhasil menemukan patung tersebut dengan mudah.

Namun, masalah pertama muncul saat Ted menyadari jika patung yang ia temukan tingginya hanya tiga inci.

Ia pun mengirimkan beberapa foto pada Mr. Bloomsberry dan berharap sang pemilik museum tidak memarahinya saat mengetahui fakta tersebut.

Saat sedang pengambilan foto, Ted melakukan kesalahan pada karena mengira patung itu benar-benar berukuran 40 kaki.

Baca juga: Sinopsis The Files of Young Kindaichi, Shunsuke Michieda Pecahkan Kasus Misterius di Sekolah

Di waktu yang bersamaan, Ted berkenalan dengan seekor monyet yang hidup sebatang kara di hutan.

Monyet itu sangat pintar dan membuat Ted terkesan. Monyet itu juga ternyata senang berada di dekat Ted.

Hingga akhirnya, monyet cokelat itu pun mencoba menyelinap di kapal yang akan membawanya ke Amerika untuk menyusul Ted.

Penasaran dengan kisah monyet pintar itu? Saksikan di GTV pukul 16.00 WIB.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi