Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Line-Up Hari Kedua Java Jazz Festival 2022, Ada Danilla, Ahmad Dhani hingga PJ Morton

Baca di App
Lihat Foto
pjmortonmusic.com
PJ Morton.
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com – Hari kedua Jakarta Internasional BNI Java Jazz Festival (BNIJJF) 2022 akan digelar hari ini, Sabtu (28/5/2022).

Diketahui, Java Jazz Festival tahun ini bakal digelar selama tiga hari sampai dengan besok, 29 Mei 2022, di arena JiExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Hari kedua penyelenggaraan Java Jazz akan dimeriahkan oleh sejumlah musisi Tanah Air dan internasional.

Dikutip dari website resmi Java Jazz Festival, terdapat 10 stage atau panggung dalam penyelenggaraan tahun ini.

Baca juga: Tampil di Java Jazz Festival 2022, Vina Panduwinata Ajak Anak Muda Hargai Lagu Lawas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari kedua, panggung MLD Stage Bus akan menjadi titik pembuka pada pukul 16.45 WIB dengan menghadirkan The Good People bersama MLD Jazz Project.

Selanjutnya, panggung itu bakal diisi oleh kolaborasi MLD Jazz Project dengan Nona Ria, Dua Ympat, Vira Talisa hingga Ify Alyssa.

Selain itu, panggung tersebut juga akan menghadirkan musisi Bilal Indrajaya dan Juicy Luicy.

Di panggung Bibli Hall, musisi The Soulful dan JAZ bakal ditampilkan.

Tak kalah menarik, kolaborasi Shelea dan special guest Michael Paulo juga akan digelar di sana.

Baca juga: Kejutan di Java Jazz Festival 2022 Hari Pertama, Mutia Ayu Gantikan Glenn Fredly hingga Nostalgia Bareng Vina Panduwinata

Sementara itu, musisi Tanah Air seperti Afgan dan Ahmad Dhani juga bakal tampil di Bibli Hall.

Ahmad Dhani akan berkolaborasi dengan Ron King Big Band. Panggung itu juga diisi dengan penampilan spesial PJ Morton hari ini.

BonCabe Stage akan diramaikan dengan penampilan D’MASIV, duet Arsy Widianto dan Tiara Andini hingga Rizky Febian.

Di panggung Brava Hall, musisi Aryo Adhianto, Lindsey Webster hingga Tony Monaco bakal hadir.

Di Grab Hall, Humania, Danilla dan Alex Porat bakal ditampilkan.

Baca juga: Fiersa Besari Tetap Hibur Penonton yang Galau di Java Jazz Festival 2022 meski Hujan Turun

Musisi Teddy Adhitya, Tohpati, hingga Batavia Collective feat. Kuba Skowronski & Kamga bakal hadir di panggung Java Jazz Hall.

Di MLDSpot Hall, ada Kaleb J, Basboi, Budi DoReMi, Andmesh Kamaleng, Rendy Pandugo, Ziva Magnolya, hingga Scherrie & Susaye Formerly of The Supremes.

Teh Botol Sosro Hall akan menampilkan khusus aksi Candra Darusman, Dira, Sandhy Sondoro, Rifan Kalbuadi, Natasha Elvira, Kurt Elling Supperblue, hingga Nicola Conte Spiritual Galaxy.

Terakhir, panggung Wonderful Indonesia bakal diisi oleh musisi Tanah Air, yakni, Daniel Dionisius, Agis Kania, Rhytm & Groove All Star hingga Soulfood.

Panggung hari kedua International BNI Java Jazz Festival 2022 akan dimulai pukul 16.45 WIB. Oleh karenanya, pintu telah dibuka bagi umum sejak pukul 15.45 WIB.

Baca juga: Bawakan Lagu Pulang, Andien Hampir Teteskan Air Mata di Panggung Java Jazz Festival 2022

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi