Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

10 Drakor Terbaik dalam Satu Dekade, Mulai dari Goblin hingga Squid Game

Baca di App
Lihat Foto
DW INDONESIA
Ilustrasi serial Netflix Squid Game.
|
Editor: Amalia Purnama Sari

KOMPAS.com – Drama Korea (drakor) atau biasa disebut K-drama adalah salah satu jenis tontonan yang paling sering ditonton secara internasional. Jumlah penonton K-drama saat ini bahkan hampir sama dengan film-film Hollywood dan anime.

Tidak hanya K-drama, produk atau budaya asal Korea, seperti film dan Korean pop (K-pop), terus menggempur industri hiburan di seluruh dunia dalam sepuluh tahun terakhir.

Salah satu fenomena budaya Korea yang mengglobal adalah film Parasite (2019) besutan Bong Joon Ho yang berhasil membawa pulang empat piala Oscar 2020. Kemenangan aktris Youn Yuh Jung sebagai Best Supporting Actress untuk film Minari (2020) turut menambah popularitas film-film Korea di kancah internasional.

Fenomena terbaru adalah kesuksesan K-drama Squid Game yang meraih berbagai penghargaan internasional.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berbagai film dan K-drama yang mendunia itu menjadi bukti bahwa ekspansi budaya Korea ke seluruh dunia tidak hanya bermodalkan popularitas, tetapi juga kualitas.

Baca juga: 10 Drama Korea Netflix yang Sedang Populer di Korea Bulan Mei 2022

Namun, Squid Game bukanlah satu-satunya K-drama yang menjadi idola banyak orang. Ada segudang drama menarik dalam sepuluh tahun terakhir yang memiliki kualitas dan popularitas besar di seluruh dunia.

Melansir Kpopmap, Rabu (18/5/2022), Kompas.com merangkum 10 K-drama terbaik dalam satu dekade terakhir (2011-2021) yang menjadi jejak kemajuan industri hiburan Korea. Berikut ulasannya.

1. Goblin

Goblin adalah drama fantasi romantis dengan latar kehidupan modern yang disutradarai Lee Eung Bok, Kwon Hyuk Chan, dan Yoon Jong Ho serta dibintangi Gong Yoo, Kim Go Eun, Lee Dong Wook, Yoo In Na, dan Yook SungJae BTOB.

Serial ini mengisahkan Kim Shin yang menghadapi kematian. Alih-alih mendapatkan kehormatan setelah bertempur dalam pertempuran yang hebat, Dewa malah mengubah Kim Shin menjadi goblin yang bertugas melindungi orang-orang tertentu dari kehidupan kesengsaraan.

Baca juga: Duo Goblin, Lee Dong Wook dan Gong Yoo Akan Reuni di Televisi

Namun, keabadian membuat Kim Shin bosan. Dia pun rindu untuk menemukan pasangan manusia yang bisa membebaskan jiwanya.

Dengan mitos dan legenda dari Korea, narasi Goblin menyeimbangkan fantasi dan makna-makna metafora dalam kehidupan nyata sehingga menghadirkan romansa yang menentang waktu, ruang, dan takdir untuk mendukung para pencinta yang melawan segala rintangan, termasuk dewa.

2. My Mister

My Mister disutradari Kim Won Seok dan dibintangi Lee Sun Kyun, IU, Park Dong Hoon, Park Ho San, Lee Ji Ah, dan Song Sae Byuk.

Serial ini menceritakan kisah tentang tiga saudara laki-laki paruh baya yang menanggung beban hidup mereka masing-masing. Kemudian ada seorang wanita muda yang kuat dan dingin yang juga menjalani kehidupan yang sulit.

Baca juga: Sinopsis My Mister, Kisah Dua Insan dengan Segudang Beban Hidup

Mereka lantas bersinggungan di waktu yang sulit dan semakin menambah beban kehidupan mereka, seperti terlibat pencurian, utang, hingga perselingkuhan.

My Mister adalah sebuah sketsa yang sangat sentimental dari kondisi manusia. Serial ini disebut menghibur bagi yang terganggu dan mengganggu bagi yang merasa nyaman, serta membangkitkan status quo dan membuka mata terhadap kerentanan eksistensi.

3. Hospital Playlist

Drama yang dibintangi Jeon Mi Do, Jung Kyung Ho, Jo Jeong Seok, Kim Dae Myung dan Yeo Yeon Seok ini menceritakan tentang kehidupan para dokter, perawat, dan pasien rumah sakit.

Kelima dokter tersebut masuk universitas kedokteran yang sama dan terus berteman dan bekerja di rumah sakit yang sama.

Baca juga: 10 Drama Korea dengan Rating Tertinggi, Ada Reply 1988 hingga Hospital Playlist

Drama yang disutradarai Shin Won-ho ini akan memperlihatkan kompleksitas pekerjaan mereka sambil mempertahankan hubungan interpersonal, harapan, dan impian.

Dengan musik di garis depan pelarian mereka dari kenyataan, penonton akan melihat Jo Jung Suk, Jeon MiDo, Jung Kyung Ho, Yoo Yeon Seok, dan Kim DaeMyung memamerkan bakat musik mereka di samping kecakapan akting yang lebih dulu ditekuni.

4. What's Wrong With Secretary Kim

What’s Wrong with Secretary Kim bercerita tentang seorang wanita bernama Kim Mi So (Park Min Young). Dia bekerja sebagai sekretaris pribadi CEO muda bernama Lee Young Joon (Park Seo Joon).

Suatu hari, tiba-tiba Mi So mengajukan pengunduran diri dari pekerjaannya. CEO Young Joon terkejut dan bingung pada keputusan Mi So dan mulai merasa kehilangan.

Baca juga: Hospital Playlist dan Kegigihan Para Pemainnya

Ia penasaran apa alasan sebenarnya yang membuat Miso mengundurkan diri. Rasa penasaran dan kehilangan ini lama kelamaan membawa CEO Young Joon lebih mengenal sekretarisnya secara pribadi.

Drama ini membawa semua elemen yang dapat menggetarkan hati dari dalam genre komedi romantis ini: romansa kantor, kekasih masa kecil, cinta segitiga, hingga sound effect ala kartun. Serial ini dijamin menjadi pelipur lara di kala sedih.

5. Kingdom dan Squid Game

Kpopmap menilai Kingdom dan Squid Game imbang di urutan kelima untuk drama yang sama-sama bikin penonton menjerit atau berkeringat dingin ini.

Kingdom dibintangi Ju Ji Hoon, Bae DooNa, dan Ryu Seung Ryong di satu sisi, sedangkan Squid Game dibintangi Lee Jung Jae, Park Hae Soo, dan Jung HoYeon di sisi lain.

Baca juga: Persiapkan Film Killing Old People Club, Sutradara: Ini Lebih Kejam dari Squid Game

Kingdom memberikan bentuk mengerikan pada kelaparan manusia melalui zombie pada zaman kerajaan yang dibalut berbagai intrik politik dan perebutan kekuasaan.

Sementara itu, Squid Game meledek kapitalisme dengan membuatkan sebuah permainan, yang sialnya memperlihatkan sisi buruk manusia demi uang.

Dengan nilai produksi yang luar biasa dan plot menakjubkan, tidak heran jika kedua serial ini mendapatkan pujian dari para kritikus dan pemirsa.

6. Reply 1988 dan Mr Queen

Seri terakhir Reply mundur ke tahun 1998 dengan tajuk Reply 1988. Serial yang dibintangi HyeRi, Park BoGum, Ryu Jun Yeol, dan Go Kyung Pyo ini mengajak penonton menikmati momen-momen dari semua yang kita kagumi dari serial sebelumnya.

Meskipun tetap menggambarkan nilai-nilai keluarga, persahabatan, dan cinta pertama orang Korea, Reply 1988 lebih “nyantol” dengan penonton internasional, terlepas dari apakah mereka hidup melalui tahun 90-an atau sebaliknya.

Baca juga: Sutradara Konfirmasi Lee Jung Jae dan Lee Byung Hun Bakal Kembali di Squid Game Musim Kedua

Di serial ini, tahun-tahun itu menjadi irisan kehidupan yang terbaik yang mungkin tidak akan pernah terjadi lagi. Ini berkorelasi dengan aspek budaya masa lalu yang menunjukkan kepada penonton batas-batas ketika seseorang mungkin berhenti eksis.

Namun, drama ini membantu penonton menghidupkan kembali masa lalu dan menghargai kemurahan hati dan kesatuan manusia.

Sementara itu, Mr Queen adalah sebuah K-drama sejarah tentang seorang koki terkenal pada era modern yang tiba-tiba terperangkap dalam tubuh seorang ratu pada era Joseon.

Ketika dia bangun dalam tubuh Kim SoYong yang pemalu, dia hampir tidak punya waktu untuk merasionalisasi sebelum dia menikah dengan Raja.

Kekejaman yang mengikuti menjungkirbalikkan Istana saat kita menjadi saksi romansa gender yang tidak sesuai abad ini. Drama ini dibintangi Kim Jung Hyun, Shin Hae Sun, dan Na In Woo.

Baca juga: Sinopsis Reply 1988, Kisah Cinta dan Persahabatan 5 Remaja

7. Legend of the Blue Sea

Serial yang dibintangi Lee Min Ho dan Jun JiHyun adalah kisah klasik yang secara harfiah seperti kiasan "ikan keluar dari air" untuk menyampaikan kisah tentang putri duyung, raja, dan penipu.

Drama komedi romantis ini berfokus pada Heo Joon Jae (Lee Min Ho) seorang penipu jenius yang bertemu dengan putri duyung terakhir di dunia, Shim Cheong (Jun Ji Hyun), saat ia mencoba beradaptasi dengan kehidupan di darat.

Heo Joon Jae terus didatangi artefak misterius sehingga mempelajari takdir hidupnya dan mencegah tragedi serupa kembali terjadi padanya dan Shim Cheong.

Terlepas dari beberapa perangkat plot yang terlalu sering digunakan seperti amnesia dan pemisahan, Legend of the Blue Sea mempertahankan pesona dunia lain, membuat penonton merindukan lebih banyak kisah tentang dunia-dunia magis lainnya.

Baca juga: Sinopsis The Legend of The Blue Sea, Kisah Cinta Putri Duyung dan Si Penipu Ulung

8. Strong Woman Do Bong Soon, Fight For My Way, Weightlifting Fairy Kim Bok-Joo

Strong Woman Do Bong Soon, Fight For My Way, dan Weightlifting Fairy Kim Bok-Joo merupakan tiga drama yang tayang saat masa emas Korean wave. Ketiga drama ini menawarkan tema yang ringan dan menjadi karya ikonik di industri televisi Korea.

Selain ringan, ketiga drama ini juga menawarkan komedi dan cerita lucu yang siap menghibur penonton. Tidak ayal, ketiganya populer di kalangan penggemar, baik di Korea maupun internasional.

Strong Woman Do Bong Soon mengisahkan wanita mungil dengan kekuatan super yang harus digunakan untuk kebaikan. Jika disalahgunakan, kekuatan mereka bakal hilang.

Fight for My Way bercerita tentang mantan pemain taekwondo yang dulu terkenal, tetapi harus berhenti karena masa lalu yang menyakitkan. Kemudian, dia jatuh cinta dengan sahabat lamanya sambil berjuang untuk berhasil dalam karier dan kehidupan cintanya.

Baca juga: Sinopsis Fight For My Way, Kisah Park Seo Joon Berusaha Meraih Impian

Sementara itu, Weightlifting Fairy Kim Bok Joo menceritakan kisah wanita muda yang mengejar mimpi menjadi atlet angkat besi kemudian menemukan cinta dalam prosesnya dan bertambah dewasa setiap harinya.

9. Crash Landing On You

Crash Landing On You sangat populer dan memiliki tempat tersendiri di hati para penggemar. Drama ini juga berhasil mencetak pasangan idaman Korea Selatan, yakni Hyun Bin dan Son Ye Jin.

Kisah Crash Landing On You berfokus pada kehidupan pewaris Korea Selatan jatuh mendarat di Korea Utara dan diselamatkan sekelompok tentara yang mencegahnya menjadi tahanan politik.

Saat bersembunyi, mereka menjalin persahabatan dan dia jatuh cinta dengan kapten heroik yang akan melakukan apa saja untuk melindunginya.

Baca juga: Crash Landing on You Bakal Dibuat Ulang Netflix Amerika

Baik itu romansa, aksi, ketegangan, atau komedi, Crash Landing On You memenuhi setiap harapan yang mungkin penonton miliki.

Oleh karena itu, tidak mengherankan ketika serial ini menjadi hit komersial, baik di dalam maupun di luar Korea Selatan.

10. It's Okay To Not Be Okay

Mahakarya ini mendapatkan nominasi Emmy dan akan tercatat dalam sejarah pertelevisian (baik Korea maupun lainnya) sebagai penggambaran paling cemerlang tentang penyakit mental, meskipun melalui lensa roman penyembuhan.

Baca juga: 7 Hal yang Paling Buat Penasaran dari Drakor Its Okay To Not Be Okay

It's Okay to Not Be Okay menceritakan kisah dua bersaudara, Moon Gang-tae dan kakak laki-lakinya, Moon Sang-tae. Karena kehilangan ibu mereka di usia muda, Moon Gang-tae menjadi pengasuh tunggal Sang-tae, yang memiliki Autism Spectrum Disorder.

Moon Gang-tae yang merupakan seorang pekerja kesehatan tidak punya waktu untuk cinta bertemu penulis buku anak bertema gangguan kepribadian bernama Moon-young yang juga tidak pernah mengenal cinta.

Setelah bertemu, keduanya perlahan mulai menyembuhkan luka emosional satu sama lain.

Di sepanjang serinya, hal lain juga mulai terungkap tentang kebenaran masa lalu mereka yang telah menghantui hidup mereka.

Serial ini akan membahas proses penyembuhan karakter dari trauma dan mengakui bahwa penyembuhan mereka tidak selalu linier.

Baca juga: 5 Film Favorit Bong Joon Ho, Sutradara Parasite Pemenang 3 Oscar

Itulah daftar K-drama populer terbaik dalam satu dekade terakhir. Pastikan untuk menyaksikan drama-drama tersebut melalui platform streaming resmi, ya!

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Sumber: Kpopmap
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi