Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Emily In Paris Season 3 Sudah Mulai Syuting

Baca di App
Lihat Foto
Poster Serian Emily in Paris
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Siap-siap, Emily Cooper kembali ke Paris.

Pada hari Rabu (1/6/2022), Netflix mengumumkan bahwa Emily in Paris mulai syuting atau produksi season 3.

"Kembali ke meja bersama dan ini bukan untuk pertemuan klien atau pesta makan malam," tulis akun Instagram resmi Emily In Paris tersebut dikutip dari ET, Kamis (2/6/2022).

Baca juga: Netflix Konfirmasi Emily in Paris Berlanjut ke Season 3 dan 4

"Produksi season 3 sudah dimulai sekarang!” lanjut pengumuman tersebut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bintang utama Emily In Paris, Lily Collins dan Ashley Park, ikut merayakannya di Instagram.

Mereka menggungah foto bersama yang identik di bawah Menara Eiffel.

"Bersatu kembali di Paris! Biarkan syuting season 3 dimulai!" tulis Collins.

Baca juga: Emily in Paris Diprotes, Dianggap Tampilkan Stereotip Buruk Ukraina

"Orang-orang Amerika itu berkeliaran di Paris lagi yayyyy!" tulis Ashley Park memberi keterangan unggahannya.

Emily in Paris menceritakan kisah seorang social media strategist Amerika yang menuju ke Prancis usai mendapat kesempatan bekerja yang tidak terduga di Savoir, sebuah perusahaan pemasaran Prancis.

Dia berjuang untuk berhasil di kota barunya dan harus bekerja untuk mengatasi bentrokan budaya dan hambatan bahasa dalam mengejar cinta, persahabatan, dan kesuksesan kariernya.

Baca juga: 7 Lokasi Syuting Emily In Paris di Perancis, Bisa Jadi Tempat Liburan

Meskipun musim pertamanya menghadapi kritik karena penggambaran stereotip Prancis dan apa yang dikatakan beberapa orang sebagai representasi berlebihan di Golden Globe Awards 2021. Hal itu diperbarui untuk season keempat.

Namun, Emily In Paris Season 3 belum diketahui tanggal rilisnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: etonline.com
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi