Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Nicholas Sean Hajar Habis Sabian Tama di Duel Tinju HSS 2

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Revi C Rantung
Nicholas Sean dan Sabian Tama saat ditemui di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Senin (6/6/2022).
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Nicholas Sean berhasil memenangkan pertandingan duel tinju dengan Sabian Tama di Holywings Sport Show 2 pada Minggu (12/6/2022).

Pertandingan antara Nicholas Sean dan Sabian Tama berlangsung selama tiga ronde.

Dalam siaran langsung yang ditayangkan Vidio.com, Nicholas Sean terlihat mendominasi pertandingan.

Pada kesempatan itu, Nicholas Sean tampak menggila dengan menghujamkan tinju-tinju kerasnya ke arah Sabian Tama.

Baca juga: Nicholas Sean Berhalangan Hadir, Sidang Ayu Thalia Ditunda

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beberapa kali pertahan Sabian Tama terbongkar dan pelindung kepala lepas karena tinju Nicholas Sean.

Hal tersebut menjadi salah satu kendala jalannya pertandingan.

Karena sering copot, penonton yang hadir menyaksikan pertandingan berseru agar Nicholas Sean melepas pelindung kepalanya.

Akhirnya, pada ronde ketiga, Nicholas Sean dan Sabian Tama bertanding tanpa pelindung kepala layaknya petinju profesional.

Baca juga: Jelang Adu Tinju, Nicholas Sean Siapkan Kursi Roda untuk Sabian Tama

Nicholas Sean keluar sebagai pemenang dalam pertandingan tinjunya melawan Sabian Tama di Holywings Sport Show 2 dengan total skor 88 - 83.

"Selamat untuk Nicholas Sean berhasil memenangkan pertandingan tinju malam ini," ujar Aldi Taher selaku pemandu acara.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi