Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

B.I dan Chuu LOONA Duet dengan "Lullaby", Rilis 27 Juni

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
B.I eks IKON (kanan) merilis singel duet dengan Chuu LOONA bertajuk Lullaby pada 27 Juni 2022.
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi B.I eks iKON merilis duet spesial dengan Chuu member girl group LOONA.

Pada Kamis (23/6/2022), Dingo Music mengumumkan bahwa B.I dan Chuu LOONA merilis single kolaborasi berjudul “Lullaby” (terjemahan literal).

Kolaborasi ini merupakan bagian dari proyek Plus Change oleh Dingo dan muncul setelah rilis “Enough” oleh Jung Yu Mi, Colde, dan APRO.

Baca juga: Harga Tiket KV Fest 2022 yang Dimeriahkan B.I dan Jessi

Ada banyak kejutan pada kolaborasi ini. Salah satunya adalah Chuu LOONA telah mencoba membuat rap untuk lagu tersebut.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam foto teaser, tampak Chuu dan B.I memakai baju warna senada yakni warna biru dan putih.

Lalu pada video teaser, keduanya tampak dipotret dengan berpose menggemaskan dan ceria.

Baca juga: B.I Akan Rilis Video Musik Lagu Baru Berjudul BTBT

“Lullaby” akan dirilis pada 27 Juni pukul 18.00 waktu Korea Selatan atau pukul 16.00 WIB.

Di sisi lain bulan lalu, B.I merilis “BTBT” bekerja sama dengan Soulja Boy dan DeVita, yang merupakan single pertama dari proyek LOVE OR LOVED [L.O.L].

Awal pekan ini, LOONA membuat comeback mereka dengan “Flip That”, yang sejak itu menduduki puncak tangga lagu iTunes di seluruh dunia.

Baca juga: Live Instagram Bareng B.I, Afgan Bikin Heboh Warganet

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi