Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Iwan Fals Puji Ronaldinho Saat Main Bola di Rans Nusantara: Tetap Senyum Walau Ngos-ngosan

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/SUCI RAHAYU
Legenda sepak bola Ronaldinho saat pertandingan Trofeo Meet The Star melawan Persik Kediri di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Minggu (26/6/2022) malam.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Iwan Fals memuji sikap pesepak bola legenda Ronaldinho saat main bersama tim Rans Nusantara dalam ajang Trafeo Nusantara melawan Persik Kediri di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Minggu (26/6/2022).

Iwan Fals mengatakan, ada banyak pelajaran yang bisa dipetik dari sosok Ronaldinho.

Salah satunya, sikap tenang Ronaldinho dan tidak serakah saat bermain sepak pola.

“Pelajaran dari Ronaldinho, main tenang, gak maruk, memudahkan teman mendapat peluang,” tulis Iwan Fals dikutip Kompas.com, Sabtu (27/6/2022).

Baca juga: Main ke Rumah Raffi Ahmad, Ronaldinho Senang Disambut Ramah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak hanya itu, Iwan Fals juga memuji sikap Ronaldinho yang tetap tersenyum walaupun sudah kehabisan napas saat bermain sepak bola.

“Tetap senyum walau ngos-ngosan,” tutur Ronaldinho.

Ronaldinho datang ke Indonesia untuk mengisi beberapa agenda.

Dia sempat mengunjungi rumah Raffi Ahmad. Kemudian, Ronaldinho menghadiri dua sesi coaching clinic. Kemudian, Ronaldinho jug tampil membantu Rans Nusantara dalam Trofeo Nusantara with Ronaldinho yang dikenal dengan Trofeo Ronaldinho.

Baca juga: Raffi Ahmad Ajak Ronaldinho ke Lokasi Pembangunan RANS Prestige Sportstainment

Dalam turnamen persahabatan tersebut, Ronaldinho dijadwalkan turun melawan Persik Kediri dan Arema FC.

Namun sayangnya, Ronaldinho hanya main bersama Rans saat melawan Persik. Pasalnya, kondisi fisik Ronaldinho tidak kuat bermain dua kali.

"Mohon maaf, tadi dia harusnya main. Jadi gini, waktu main pertama, dia bilang 'saya main 10-15 menit', tapi ternyata dia main 30 menit," ujar Raffi dalam sebuah wawancara.

"Jadi, dia itu mau main di awal sama di akhir, 10-15 menit dan 10-15 menit. Karena dia sudah didorong 30 menit awal, katanya 'saya capek'," ucapnya.

Artis kenamaan tanah air itu lalu berkelakar. Dia tak ingin memaksakan Ronaldinho tampil penuh karena takut asuransi sang legenda mahal.

Akhirnya, Trofeo Nusantara itu dimenangkan Persik Kediri lewat adu penalti.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi