Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ngeri-Ngeri Sedap Masuk dalam Daftar Top 10 Letterboxd

Baca di App
Lihat Foto
Dok. Imajinari
Film 'Ngeri Ngeri Sedap'
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Letterboxd merilis daftar Official Top 10 film dengan rating tertinggi periode paruh pertama 2022.

Ngeri-Ngeri Sedap garapan sutradara Bene Dion Rajagukguk merupakan salah satu film yang masuk ke dalam daftar tersebut.

Baca juga: Ngeri Ngeri Sedap Capai 2,5 Juta Penonton, Bene Dion: Rasanya Masih Absurd

Film-film ini terdiri dari Alcarràs, Lullaby, The Batman, Ngeri-Ngeri Sedap, RRR, dan Top Gun: Maverick.

Ada juga The Quiet Girl, Marcel the Shell with Shoes On, Kadaisi Vivasasy, dan Everything Everywhere All at Once.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Kata Sutradara hingga Pemain Ngeri-Ngeri Sedap soal Capaian 2,2 Juta Penonton

Kendati demikian, dalam unggahan Letterboxd tidak menjelaskan apakah ini sesuai urutan atau tidak.

Bene Dion Rajagukguk melalui unggahan Twitter-nya menanggapi hal ini. Ia menjelaskan apa itu Letterboxd.

"Letterboxd itu semacam media sosial pecinta film. Isinya berbagi penilaian dan pendapat soal film," tulis Bene Dion Rajagukguk.

Baca juga: Harapan Bene Dion dan Para Pemain agar Ngeri Ngeri Sedap Tembus 3 Juta Penonton

Ia mengaku tidak menduga bahwa Ngeri-Ngeri Sedap masuk Official Top 10 film dengan rating tertinggi paruh pertama 2022.

"Ga masuk akal, gais!" tulis Bene Dion Rajagukguk.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi