Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Netflix Korea Umumkan Detail Program Baru Yoo Jae Suk dan Lee Kwang Soo

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
Lee Kwang Soo mundur dari Running Man
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Netflix Korea mengumumkan detail tentang program terbaru komedian Yoo Jae Suk dan Lee Kwang Soo.

Manajer tim konten Netflix Korea, Yoo Ki Hwan menyampaikan bahwa mereka berencana merilis banyak variasi program pada pertengahan 2022 dan awal 2023.

Dilansir Allkpop, Selasa (12/7/2022), program pertama adalah variety show Korea No.1 yang dipandu oleh Yoo Jae Suk, Lee Kwang Soo, dan Kim Yeon Kyung.

Baca juga: Sinopsis Great Seoul Invasion, Variety Show Musikal Korea Selatan

Korea No. 1 merupakan program di mana Yoo Jae Seok, Le Kwang Soo, dan Kim Yeon Koung mengunjungi pengrajin ahli nomor 1 di Korea.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mereka akan mencurahkan semua kekuatan fisik dan mental untuk mencicipi kerja tradisional sambil berusaha menjadi nomor satu dalam hari itu.

Ketiganya akan mengunjungi tempat-tempat lokal yang tidak diketahui banyak orang dan melakukan kerja sama dengan para ahli.

Baca juga: Park Bo Gum hingga Ji Chang Wook Bakal Bintangi Variety Show Terbaru

Selanjutnya, Netflix Korea diperkirakan akan segera menampilkan season 2 dari program reality show kencan, Single's Inferno.

Selain itu, ada program olahraga berjudul Pysical: 100 yang akan menampilkan 100 kontestan pria dan wanita bersaing dalam kompetisi aktivitas fisik.

Terakhir, program variety musik yang disebut Take 1 dibintangi Rain, AKMU, MAMAMOO, Park Jung Hyun, Yoo Hee Yeol, Lim Jae Bum, Jo Soo Mi.

Baca juga: Suho EXO Sebut Kai Terus Memberinya Nasihat soal Variety Show

Program ini menantang musisi papan atas untuk menampilkan "pertunjukan terakhir dalam hidup mereka".

Mereka berhak menentukan lokasi mana pun, dengan jumlah penonton berapa pun dan dengan lagu apa pun yang mereka sukai.

Namun, setiap musisi hanya akan diberikan satu kesempatan untuk merencanakan dan menyelesaikan misi pertunjukan ini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Allkpop
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi