Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Viral Jeje Slebew Emosi Saat Dikerumuni, Gisel: Enggak Semua Orang Nyaman

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Cynthia Lova
Gisella Anastasia dan Jessica Iskandar di Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Senin (25/7/2022).
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu ikon Citayam Fashion Week, Jeje Slebew, menjadi sorotan belakangan ini.

Semua itu diawali video yang memperlihatkan Jeje tampak emosi saat dikerumuni banyak orang.

Banyak yang memberi komentar negatif atas sikap dara berusia 18 tahun itu.

Penyanyi dan artis peran Gisella Anastasia atau Gisel menanggapi sorotan yang diarahkan kepada Jeje tersebut.

Sebagai figur publik, Gisel bisa memahami sikap Jeje.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Dikerumuni Banyak Orang di Citayam Fashion Week, Sikap Jeje Slebew Jadi Sorotan

“Aku bisa ngerti kok, karena memang enggak semua orang nyaman dikerubungin gitu. Apalagi mungkin karena era pandemi gini, jadi dia kurang nyaman,” kata Gisel ditemui di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Selasa (26/7/2022).

“Ya enggak apa-apa lah ya, kan dia (Jeje) baru. Jadi belum ngerti gimana,” tambah Gisel.

Gisel berharap nantinya Jeje bisa belajar lebih baik lagi ke depannya.

Diketahui Jeje juga sudah meminta maaf atas sikapnya.

Baca juga: Datang ke Citayam Fashion Week, Gisel Merasa Beruntung Bertemu Bonge

“Nanti juga kan dia lihat dan bisa belajar, bisa bikin yang lebih baik lagi responsnya. Namanya sudah kesorot ya pasti akan begitu orang. Ya enggak apa-apa, belajar lagi,” tutur Gisel.

Diberitakan sebelumnya, Jeje Slebew tampak emosi saat dikerumuni banyak orang. Dalam video itu juga terlihat Jeje dikawal untuk melewati kerumunan.

Jeje juga meminta orang-orang untuk memberikannya jalan sembari berteriak.

"Minggir, nanti foto tapi minggir dulu," teriak Jeje.

Baca juga: Gisel Girang Akhirnya Ketemu Bonge

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi