Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Soal Nafkah Anak dari Sule, Nathalie Holscher: Cukup Enggak Cukup, Aku Masih Bekerja

Baca di App
Lihat Foto
Instagram @ferdinan_sule.
Nathalie Holscher dan Sule
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Artis dan istri pelawak Sule, Nathalie Holscher bicara tentang nafkah anak yang disepakati oleh Sule sebesar Rp 25 juta setiap bulan.

Bagi Nathalie berapapun nominal yang diberikan Sule untuk nafkah anak, tidak akan menjadi persoalan untuknya.

Mengingat dia juga masih muda dan bisa bekerja untuk bersama-sama dengan Sule membiayai putra mereka, Adzam Ardiansyah Sutisna. 

Baca juga: Buat Kesepakatan Perceraian, Nathalie Holscher Sebut Sule Janjikan Nafkah Rp 25 Juta per Bulan

"Cukup enggak cukup masih ada aku, aku masih bekerja," kata Nathalie dalam tayangan Pagi Pagi Ambyar Trans tv.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Aku masih bekerja, karena itu anak aku, masih bisa menafkahi anak bersama-sama," tuturnya.

Nathalie juga mengungkap, besarnya nominal nafkah itu sebenarnya telah dilontarkan Sule sebelum Nathalie pergi dari rumah.

"Jadi sebelum keluar dari rumah sudah ada kesepakatan bersama," ucap Nathalie.

"Jadi dilontarkan dari ayahnya 'kamu maunya berapa?', ya terserah aku bilang, seikhlasnya kamu sebagai ayah," sambung Nathalie menceritakan pembicaraannya dengan Sule.

Baca juga: Sidang Lanjutan Perceraian Sule dan Nathalie Holscher, dari Hak Asuh Anak hingga Nafkah Rp 25 Juta Per Bulan

Diberitakan sebelumnya, pihak kuasa hukum Sule, Bahyuni Zaili mengatakan bahwa kliennya telah sepakat untuk memberikan nafkah anak sebesar Rp 25 juta per bulan.

Nathalie sendiri sebelumnya juga pernah menegaskan bahwa dirinya tidak pernah meminta besarnya nominal nafkah yang akan diberikan Sule pada anaknya.

Nominal Rp 25 juta itu diucapkan oleh Sule sendiri sebelum Nathalie meninggalkan rumah.

Sebagai informasi, Nathalie mendaftarkan gugatan cerai di Pengadilan Agama Cikarang, Jawa Barat pada 3 Juli 2022.

Walaupun sempat menjalani mediasi, Nathalie memilih untuk tetap pada keputusannya bercerai.

"Akunya yang udah pasrah, yang udah capek, jadi ya mediasinya gagal," ucap Nathalie.

Namun Nathalie enggan bicara lebih lanjut maksud dari ucapannya tersebut. 

"Ya capek aja," kata Nathalie singkat. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi