Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Dukungan dan Doa BCL untuk Manajernya yang Ditangkap Atas Dugaan Penyalahgunaan Psikitropika

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@doddyansyah
Penyanyi Bunga Citra Lestari bersama manajernya, Mohammad Ikhsan Doddyansyah atau Doddy.
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Manajer penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL), Mohammad Ikhsan Doddyansyah atau Doddy diamankan pihak kepolisian atas dugaan penyalahgunaan psikotropika pada Rabu (3/8/2022).

Bunga Citra Lestari kemudian memberikan doa dan dukungan khusus bagi Doddy yang sudah sangat dekat dengannya. Berikut rangkuman Kompas.com.

Singgung soal siklus kehidupan

Melalui unggahan di akun Instagram milik, BCL menyingung soal siklus kehidupan, berkaca pada kasus manajernya tersebut.

"Semuanya adalah siklus - termasuk kehidupan.. Selalu ada sesuatu untuk dipelajari, untuk ditingkatkan.. bagi kita bertumbuh," tulis Bunga Citra Lestari, dikutip Kompas.com dari akun @bclsinclair, Sabtu (6/8/2022).

Baca juga: Manajer Bunga Citra Lestari Jadi Tersangka hingga Alasan Konsumsi Psikotropika

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BCL lantas berharap Doddy dapat melewati masa-masa sulit seperti saat ini dengan baik.

"Saya dan seluruh tim panjatkan doa untuk @doddyansyah tersayang.. Semoga bisa melewati masa sulit dalam hidup ini.. Terus berdoa ya Dod..," tulis BCL lagi.

Konser di Singapura tetap dilanjutkan

Doddy ditangkap menjelang konser Bunga Citra Lestari yang bertajuk "BCL BLOSSOM Singapore" pada 19 dan 20 Agustus 2022.

Meski tanpa manajernya, Bunga Citra Lestari memastikan akan tetap menggelar konsernya dibantu dengan timnya yang lain.

"Untuk semua @teambcl saya, kita bisa melewatinya.. Mari teruskan ini dan buat ini menjadi konser yang luar biasa dan berkesan.. Semangat ya temen temen.. Keep the great work guys!" tulis Bunga Citra Lestari.

Baca juga: Kronologi Manajer Bunga Citra Lestari Diciduk Polisi karena Dugaan Narkoba

Pelantun "Kecewa" itu mengungkapkan terima kasih kepada setiap orang yang sudah memberi dukungan.

"Dan terima kasih kepada semua orang yang telah mengirimkan dukungan dan cintanya," tulis BCL.

"Acara harus tetap berjalan," tulisnya lagi.

Sebagai informasi, berdasarkan hasil pemeriksaan, Doddy dinyatakan sudah mengonsumsi psikotropika sejak tahun 2021.

Dari tangan Doddy, penyidik menemukan tujuh butir alprazolam yang merupakan psikotropika sejenis obat penenang.

Tak ada resep dokter dari tujuh butir alprazolam tersebut dan hasil tes urine Doddy pun dinyatakan positif Benzodiazepin. Kemudian, ditetapkan sebagai tersangka.

Baca juga: Bunga Citra Lestari Doakan Manajer yang Ditangkap karena Penggunaan Psikotropika

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi