Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Potret Reza Rahadian Hanya Berbalut Sarung Tenun dari Timor Jadi Sorotan

Baca di App
Lihat Foto
Instagram @officialpilarez
Reza Rahadian untuk Aku dan Kain: The Age of Diversity dari Oscar Lawalata
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Penampilan Reza Rahadian berbalut kain sarung tenun Nunkolo dari Timor mencuri perhatian.

Sebagai informasi, Reza Rahardian merupakan satu diantara banyak selebritas Tanah Air yang digandeng desainer Oscar Lawalata dalam video untuk pameran "Aku dan Kain: The Age of Diversity".

Berbeda dengan selebritas lain yang tampil dengan gaya mereka sendiri, memadu padankan kain, Reza justru memilih tampil polos dan menjadikan kain tersebut tetap seperti sarung.

Baca juga: Reza Rahadian dan Prilly Latuconsina Sama-sama Pernah Baper Setelah Kerja Bareng

Reza tak menambahkan aksesoris atau pakaian selain sarung itu sendiri. 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penampilannya hanya dilengkapi sepatu warna hitam sebagai alas kaki. 

Tampak berbeda dengan selebritas lainnya yang lengkap dengan aksesoris atau pakaian tambahan lain, penampilan Reza justru lebih mencuri perhatian.

"Reza udah capek jadi cowok ganteng," tulis @anjachhpusfika.

"Reza kenapa kayak lagi sarungan sih," tulis @geminiciwww.

"Konsep Reza Rahardian kenapa sie," tulis @rmthyaz disertai emoji menangis.

"Omg cuma pakai kain gitu aj ganteng nya," tulis @mariaulfa.mp99.

"Konsep Reza hanya tertutup sehelai kain saja tetep ganteng," tulis @charolinaokg.

Baca juga: Dipanggil Mas Aris oleh Ganjar Pranowo, Reza Rahadian: Aduh, Pak

Sebagai informasi, sejumlah selebritas yang ikut terlibat dalam video tersebut antara lain Angga Yunanda, Happy Salma, Mario Lawalata, Cinta Laura, Chef Renatta, Naura Ayu, Tara Basro, Yura Yunita, Shenina Cinnamon dan masih banyak lainnya.

Pameran Aku dan Kain dengan tema The Age of Diversity ini merupakan kolaborasi Oscar Lawalata Culture dengan Museum Nasional.

Pengunjung juga bisa menikmati pameran ini di Museum Nasional Indonesia dengan tiket masuk Rp 20.000. 

Pameran ini bisa dinikmati masyarakat umum mulai tanggal 11 Agustus sampai 10 September 2022.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi