JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah artis Tanah Air turut merayakan HUT ke-77 Republik Indonesia pada Rabu (17/8/2022).
Ada banyak cara untuk merayakan hari kemerdekaan Indonesia. Salah satunya dengan hadir di Istana Merdeka.
Para artis pun ikut memeriahkan peringatan detik-detik proklamasi baik sebagai pengisi acara maupun tamu undangan di Istana Merdeka.
Lantas siapa saja kah mereka? Kompas.com merangkumnya sebagai berikut.
Penyanyi Vidi Aldiano turut hadir di Istana Merdeka sebagai pengisi acara. Vidi menyanyikan dua lagu, yakni “Merah Putih” dan “Kebyar Kebyar” di acara pembukaan upacara HUT ke-77 RI.
Vidi tampil rapih mengenakan pakaian daerah yang unik. Ia memakai beskap berpotongan modern berwarna putih tulang dengan aksen rantai yang menghiasi bahu hingga dadanya.
Bawahannya Vidi Aldiano mengenakan celana berwarna senada yang dibalut dengan kain putih abu-abu tradisional rancangan desainer RM Radinindra Nayaka Anilasuta. Vidi juga tampak mengenakan sepatu hitam.
2. LyodraLyodra juga hadir di Istana Merdeka sebagai pengisi acara. Lyodra menyanyikan tiga lagu daerah sekaligus, yakni “Kampuang Nan Jauh Di Mato,” “Rek Ayo Rek,” dan “Apuse”
Tampil di pembukaan upacara HUT ke-77 Kemerdekaan RI, solois ini mengenakan busana yang unik tetapi tetap bernuansa Nusantara.
Baca juga: Fakta Lyodra Daur Ulang Sang Dewi, Dipilih Andi Rianto dan Direstui Titi DJ
Lyodra tampil dengan kemeja putih panjang dibalut dengan batik lurik bewarna hitam dan merah tua.
Sementara bawahannya Lyodra menganakan kain berwarna merah tua dengan heels hitam. Untuk rambutnya, Lyodra tampak disanggul modern.
Penyanyi Theresia Margaretha Gultom atau yang lebih dikenal dengan nama Dere juga turut hadir menjadi pengisi acara.
Dere tampil menyanyikan lagu berjudul "Rayuan Pulau Kelapa" di acara pembukaan upacara HUT ke-77 RI.
Baca juga: Dere Ingin Gelar Konser Tanpa Sampah Plastik
Untuk busana, Dere tampil sederhana tetapi anggun menggunakan kebaya yang didominasi warna biru tua, dengan gaya rambut yang disanggul. Dere tampak mengenakan sepatu bewarna hitam.
Lalu, ada penyanyi cilik Farel Prayoga yang juga turut hadir menjadi pengisi acara.
Farel menyanyi di akhir acara dengan dengan membawakan lagu “Ojo Dibandingke.”
Saat Farel menyanyi, suasana peringatan HUT ke-77 RI di Istana itu tampak meriah.
Baca juga: Pencipta Lagu Ojo Dibandingke Menangis Lihat Farel Prayoga Nyanyikan Lagunya di Depan Jokowi
Pada undangan yang terdiri dari menteri, pejabat negara lain hingga publik figur langsung berjoget, larut dalam irama lagu tersebut.
Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana juga ikut berjoget. Menhan Prabowo Subianto, KSAD Jenderal Dudung Abdurachman hingga Menteri PUPR Basuki Hadimuljono pun juga ikut berjoget di samping Farel menambahkan kemeriahan acara Hut RI yang ke-77.
Aktor Reza Rahadian hadir sebagai salah satu tamu undangan dengan mengenakan busana khas Jawa. Pakaiannya berupa beskap hitam lengkap dengan kain dan blangkon cokelat yang senada.
Baca juga: Saat Reza Rahadian Ajak Sri Mulyani Berjoget di Hadapan Presiden Jokowi...
Baju adat yang dipakainya itu merupakan karya desainer Hagai Pakan yang dihiasi dengan bros keemasan dari Tulola Design.
Reza juga turut meramaikan acara HUT ke-77 RI dengan menarik Menteri Keuangan Sri Mulyani ke bawah untuk ikut joget bersama saat Farel Prayoga menyanyikan “Ojo Dibandingke.”
Presenter Indra Bekti juga turut hadir sebagai tamu undangan dengan mengenakan baju adat yang semarak.
Dia mengenakan baju adat bernuansa hijau. Indra Bekti ikut meramaikan rombongan yang ikut asyik berjoget ketika lagu "Ojo Dibandingke" dibawakan oleh Farel Prayoga.
Presenter ini juga tertangkap kamera tengah mengajari para menteri untuk bergoyang dengan luwes, termasuk Menteri Keuangan RI Sri Mulyani.
Sementara, Naura Ayu hadir sebagai salah satu pengisi acara dalam upacara penurunan bendera merah putih dalam perayaan kemerdekaan RI.
Putri Nola Be3 ini menyanyikan beberapa lagu termasuk "Bendera" yang dipopulerkan oleh Band Cokelat.
Naura mengenakan atasan berupa baju kurung berwarna fuschia, celana hitam bermotif batik dan kain hijau tua yang disampirkan di bahu kirinya.
Penampilannya bertambah anggun dengan hiasan di rambutnya dan nail art berwarna perak.
8. KristinaLalu, ada penyanyi Kristina yang turut hadir menjadi tamu undangan dalam perayaan HUT kemerdekaan RI tahun ini.
Kristina hadir mengenakan kebaya kuning pakaian adat Betawi.
Kristina juga membagikan momen istimewa tersebut di akun media sosial miliknya, baik Instagram maupun TikTok.
Aktor sekaligus presenter Teuku Zacky juga hadir sebagai tamu undangan upacara HUT ke-77 RI di Istana Merdeka. Ia mengenakan baju adat sesuai kampung halamannya, Aceh.
Busananya berupa setelan hitam dengan yang dipadu lilitan wastra Nusantara berwarna ungu juga dengan hiasan kepala senada.
Teuku Zacky mengombinasikan pakaian adat daerahnya itu dengan sepatu boot berwarna maroon, membuatnya terlihat makin gagah.
Musisi Addie MS dan istrinya, Memes turut hadir dalam upacara tamu undangan.
Addie MS tampak mengenakan batik cokelat. Sementara, Memes mengenakan kebaya berwarna merah.
Keduanya tampak membagikan momen hadirnya mereka di Istana Merdeka di media sosial Instagram-nya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.