Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Abah Lala Ungkap Cerita Awal Lagu "Ojo Dibandingke" Bisa Dinyanyikan Denny Caknan

Baca di App
Lihat Foto
Thumbnail video Dewe Dewe dari kanal YouTube Abah Lala Official
Abah Lala
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Pencipta lagu viral "Ojo Dibandingke", Abah Lala ungkap cerita awal lagu tersebut dinyanyikan oleh Denny Caknan.

Saat lagu itu dibuat, kanal YouTube Abah Lala masih memiliki sedikit subscriber.

Karena itu lah, Abah Lala meminta bantuan Denny Caknan yang lebih terkenal darinya sekaligus sahabatnya.

"Kebetulan saya sama Denny dan sama teman-teman itu akrab, saya minta tolong," kata Abah Lala dalam tayangan Rumpi Trans tv, Kamis (18/8/2022).

Baca juga: Bahagia Lagu Ojo Dibandingke Ciptaannya Dinyanyikan di Depan Jokowi, Abah Lala: Kok Beruntung ya Saya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"'Den bantuin, saya ada lagu tapi sosialisasinya kan sya masih kecil,' (dijawab) Denny 'Oke-oke,'" sambungnya.

Meskipun sekarang banyak teman-temannya yang meng-cover lagu tersebut, Abah Lala tidak mempersoalkannya.

"Yang jelas Ndarboy Genk, Denny itu kan teman, bisa saling membantu," ucapnya.

Namun untuk kedepannya, pria yang juga seniman gedruk ini mengaku akan segera mengatur soal royalti.

Baca juga: Profil Abah Lala, Pencipta Lagu Ojo Dibandingke

"Insya Allah nanti akan segera ditata (royalti), sekarang udah ada tapi belum pernah ketemu ngobrol-ngobrol," kata Abah Lala.

Sementara itu, lagu "Ojo Dibandingke" disebut berisi pesan untuk tidak membedakan orang dari status sosial.

"Jangan memandang status sosial, cinta itu datangnya dari hati. Ibarat matahari dan bulan, mereka akan bersinar tepat pada waktunya," ujar Abah Lala.

Abah Lala sendiri sebelumnya disorot karena videonya yang sedang menangis viral.

Pria 35 tahun itu menangis saat melihat penampilan Farel Prayoga yang membawakan lagu ciptaannya di depan Presiden Jokowi dan di acara penting HUT ke-77 RI di Istana Merdeka.

Sebagai informasi, Abah Lala merupakan penyanyi, penari dan seniman penggendang serta gedruk. 

Dia juga yang menciptakan jargon "Cendol, Dawet" yang dipopulerkan Didi Kempot. Abah Lala juga merupakan pencipta lagu "Pamer Bojo".

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi