Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sulit Beradaptasi di Los Angeles, Warren Hue Bersyukur Ditemani Rich Brian

Baca di App
Lihat Foto
AFP/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/KEVIN WINTER
Artis musik asal Indonesia Warren Hue Warren Hue tampil di Coachella Stage pada 2022 Coachella Valley Music And Arts Festival di Indio, California, pada 16 April 2022.
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Rapper Indonesia Warren Hue kini tengah fokus berkarier di label 88rising yang berpusat di Los Angeles, AS.

Di sana, Warren mengaku awalnya mengalami kesulitan beradaptasi dan kerap merasa overthinking.

Namun, kehadiran Rich Brian yang lebih dahulu bergabung di 88rising benar-benar membantu Warren Hue beradaptasi.

Baca juga: Warren Hue Utamakan Persiapan Mental untuk Tampil di HITC Jakarta 2022

"Kami sering nongkrong bareng, ya, di LA. Saya pikir dia yang membantu saat saya di bawah, di masa overthiking itu," kata Warren Hue dalam wawancara virtual eksklusif dengan  Kompas.com, Kamis (18/8/2022).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warren menyebut, Brian adalah teman pertamanya ketika pindah ke LA.

"Waktu move ke LA itu, teman pertama saya, ya Brian. Kami jadi teman baik. Amazing," ucap Warren.

Baca juga: Warren Hue Umumkan Tur Perdana di Amerika Utara

Pelantun "Boy of The Year" itu bersyukur ditemani Rich Brian berkarya di luar negeri.

Di sisi lain, Warren memang mengagumi Rich Brian secara personal dan dari segi musik.

"Ya, saya pikir dia baik sekali, merangkul dalam karierku di 88rising," tutur Warren.

"Saya juga banyak terinspirasi darinya. Dia udah bikin musik sejak 2014-2015, saya sangat menghargai dia. Dia jenius, musiknya bagus banget," lanjutnya.

Baca juga: Tiket Head In The Clouds Jakarta Termurah Rp 2,5 Juta dan Termahal Rp 11,2 Juta, Apa Bedanya?

Di 88rising, selain Warren Hue dan Brian, ada juga penyanyi Indonesia seperti NIKI dan Stephanie Poetri yang berkarya di sana.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi