Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Luncurkan Program #TawadiReels, Instagram Bantu Kembangkan Bakat Komika Indonesia

Baca di App
Lihat Foto
DOK. Kompas. TV
Instagram bekerja sama dengan Kompas TV mengadakan program #TawaDiReels.
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Reels telah menjadi fitur yang saat ini populer di Instagram.

Fitur ini memunculkan banyak kreasi penggunanya, terutama konten komedi yang banyak ditampilkan dalam Reels.

Berangkat dari hal tersebut Instagram meluncurkan program #TawaDiReels.

Program ini didesain untuk memberdayakan komika-komika di Indonesia dalam perjalanan mereka di dunia digital.

Baca juga: KompasTV Kembali Hadirkan SUCI, Komeng Jadi Juri

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam program ini, Instagram mengadakan pelatihan bagi para pengguna Reels.

Seluruh materi dan kegiatan di kelas ini telah dirancang secara khusus untuk konten komedi, meliputi sesi berbagi best practice, pelatihan tentang membuat konten yang sesuai dengan Pedoman Komunitas Instagram, perlindungan akun dari hacker dan perundungan, serta trik-trik meningkatkan visibilitas akun di Reels untuk menjaring kerjasama dengan brand.

“Indonesia merupakan salah satu negara di Asia Tenggara dengan pertumbuhan Reels tercepat. Berkat basis pengguna yang luas serta kemudahan untuk menemukan konten dari berbagai kategori, fitur ini telah mendorong pertumbuhan ekosistem kreator dan memunculkan bakat-bakat baru dari seluruh Indonesia,” kata Revie Sylviana selaku Direktur Kemitraan Kreator untuk Meta di Indonesia dan Asia Tenggara dari siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (18/8/2022).

Baca juga: Deretan Juri dan Pembawa Acara SUCI X

“Peluncuran kampanye #TawaDiReels menjadi bentuk dukungan Meta bagi para komika di Indonesia dalam mengembangkan basis penggemar dan memperluas eksistensi mereka di ranah digital,” tambahnya.

Babe Cabita yang menjadi salah satu komika yang dipilih sebagai Wajah #TawaDiReels mengatakan bahwa kehadiran fitur Reels membantunya menyalurkan konten-konten komedi.

“Kampanye #TawadiReels ini merupakan inisiatif yang pas untuk mengajak para kreator agar menginspirasi satu sama lain, memproduksi konten positif, memunculkan bakat komika baru serta mendapatkan peluang kerja sama dengan berbagai brand,” tutur Babe.

Baca juga: Usung Tema Tawa 1 Dekade, Kompas TV Kembali Hadirkan SUCI

Selain itu, Instagram juga berkolaborasi dengan Stand-Up Comedy Indonesia (SUCI X) sebagai bagian dari program #TawadiReels untuk mendorong talenta-talenta komedi baru dari seluruh Indonesia.

“Di usianya yang genap 1 dekade pada tahun ini, Stand Up Comedy Indonesia atau SUCI X berkolaborasi dengan sejumlah pihak seperti, Instagram, Comika.id dan Pecahkan milik Pandji Pragiwaksono. Serta juga berkolaborasi dengan Raditya Dika untuk konten kreatif,” ucap Reestia Dela selaku News Entertainment Manager, KompasTV.

“Bersama Instagram kami membuat program SUCI Tawa di Reels yang juga audisinya dilakukan oleh tim SUCI melalui Reels. Kedepannya kami pasti akan terus melaju untuk berkolaborasi dengan Instagram dengan harapan keriuhan dari SUCI X ini akan terus meramaikan industri komedi di Indonesia,” tutupnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi