Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Dwi Sasono Perankan Karakter Jin dalam Film Jin & Jun

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Revi C Rantung
Dwi Sasono dalam jumpa pers film Jin & Jun di kawasan Setiabudi, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (19/8/2022).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Dwi Sasono ikut terlibat dalam film Jin & Jun karya sutradara Anggy Umbara.

Dalam film ini, Dwi Sasono memerankan karakter Jin.

Ini pun menjadi suatu hal yang baru bagi Dwi Sasono. Sebab, selama menjadi aktor, ia tak pernah terpikir memerankan karakter Jin.

Baca juga: Film Jin & Jun Bakal Pakai Teknologi CGI

“Ini tentunya gue sebagai aktor dapat peran ini sesuatu yang baru. Belum pernah dapat tawaran jadi Jin, (kayaknya) banyak aktor lain kepengin,” kata Dwi Sasono dalam jumpa pers film Jin & Jun di kawasan Setiabudi, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (19/8/2022).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Adapun Dwi Sasono mengungkap alasannya tertarik berperan sebagai Jin.

“Saya baca skrip ini menarik, Jin-nya bukan dari timur tengah, tapi ke arah nusantara. Jadi saya punya playground yang sangat luas, dan Anggy ngasih kebebasan itu,” tutur Dwi Sasono.

Baca juga: Sutradara Anggy Umbara Ungkap Perbedaan Karakter Jin dalam Film Jin & Jun

“Tapi harus lihat wujud jin-nya itu keren banget,” ujar Dwi Sasono.

Ia menambahkan, yang jelas film ini akan lebih segar daripada sinetronnya yang populer pada 1996.

"Saya yakin Jin & Jun yang baru, ini sesuatu yang baru. Ini bisa dinikmati siapa pun,” ucap Dwi Sasono.

Baca juga: Film Jin & Jun, Alasan Dipasangkannya Dwi Sasono dan Rey Bong

Selain Dwi Sasono, film ini dibintangi Rey Bong, Astri Nurdin, Davina Karamoy, Alif Rivelino, Indra Aksa, Arif Didu, dan masih banyak lagi.

Film Jin & Jun baru akan memulai syuting pada 20 Agustus 2022.

Rencananya film ini bakal dirilis pada Maret tahun depan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi