Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Suaranya Hilang, The Weeknd Akhiri Konser Lebih Awal

Baca di App
Lihat Foto
Getty Images
The Weeknd dalam penampilannya di Super Bowl Halftime Show.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Lima bulan setelah menjadi headliner Coachella, The Weeknd terpaksa memotong salah satu konsernya di LA, memberi tahu para penggemar bahwa dia merasa suaranya hilang.

Pada 3 September 2022, sehari setelah menampilkan pertunjukan pertama yang terjual habis di Los Angeles, pelantun "Blinding Lights" itu tiba-tiba mengakhiri konser keduanya di Stadion SoFi kota tersebut karena kehilangan suaranya.

Baca juga: Shawn Mendes Rayakan Ulang Tahun Ke-24 bersama The Weeknd di Miami

"Saya tidak bisa menampilkan konser yang ingin saya berikan kepada Anda saat ini," kata The Weeknd kepada penonton, seperti yang terlihat dalam video yang diposting ke Twitter oleh fotografer KNBC, Kenny Holmes.

"Saya akan memastikan semua orang baik-baik saja. Dapatkan uangmu kembali," ujarnya lagi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

The Weeknd lalu meminta maaf kepada penonton konsernya atas kondisi itu.

Baca juga: 3 Fakta Menarik Serial The Idol, Serial yang Disutradarai The Weeknd

"Saya minta maaf, saya sangat menyesal, saya sangat mencintai kalian," ucap The Weeknd.

Malamnya, The Weeknd menggunakan Twitter untuk menjelaskan situasinya lebih lanjut dan berjanji untuk menebusnya kepada para penggemar.

"Suara saya hilang selama lagu pertama dan saya hancur," tulisnya.

Baca juga: Jennie BLACKPINK Dikabarkan Akan Tampil di The Idol, Serial Karya The Weeknd

"Permintaan maafku yang terdalam untuk para penggemarku di sini. Saya berjanji akan menebusmu dengan yang baru," tambah The Weeknd.

The Weeknd diketahui sedang melangsungkan tur After Hours Til Dawn.

Konser berikutnya dijadwalkan pada 22 September di Toronto, Kanada.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: EOnline
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi