Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Daftar Lagu dalam Album BORN PINK Milik BLACKPINK, Ada 8 Track

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
Pada 5 September 2022 tengah malam KST, BLACKPINK meluncurkan poster teaser judul untuk album BORN PINK.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Jelang hari comeback yang semakin dekat, BLACKPINK membagikan daftar isi lagu yang ada di album BORN PINK.

Full album kedua BLACKPINK ini berisi delapan lagu.

Lagu utamanya berjudul "Shut Down" yang ditulis oleh dikomposeri oleh TEDDY dan 24.

Baca juga: BLACKPINK Unggah Foto Teaser untuk Album BORN PINK

Sementara itu, member Jisoo dan Rosé ikut menulis lirik untuk lagu nomor empat, "Yeah Yeah Yeah", bersama VVN dan KUSH. Nama mereka juga dituliskan dalam credit title.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini kedua kalinya bagi Jisoo terlibat dalam penulisan lirik. Sebelumnya ia juga masuk dalam jajaran penulis lirik di lagu "Lovesick Girls" album The Album (2020).

Adapun "Pink Venom" yang merupakan pre-release single dan telah dirilis pada 19 Agustus lalu juga dimasukkan dalam BORN PINK.

Baca juga: Kolaborasi PUBG Mobile dan BLACKPINK Raih Penghargaan MTV VMA, Hadirkan Pengalaman Baru bagi Penggemar

Begitu pula dengan "Ready for Love" yang sebelumnya merupakan lagu kolaborasi BLACKPINK dan game PUBG Mobile, turut masuk di album ini.

Sebelumnya sempat beredar dugaan ada 10 lagu dalam album BORN PINK, bahkan ada kolaborasi dengan tiga penyanyi luar negeri.

Namun dugaan itu tidak terbukti di daftar resmi yang dibagikan BLACKPINK.

Album BORN PINK akan rilis Jumat, 16 September 2022 pukul 11.00 WIB.

Baca juga: BLACKPINK Jadi Artis Pertama dalam Sejarah yang Capai 80 Juta Subscriber di YouTube

Berikut daftar judul lagu-lagu di BORN PINK:

1. "Pink Venom"

2. Shut Down"

3. "Typa Girl"

4  "Yeah Yeah Yeah"

5. "Hard to Love"

6 . "The Happiest Girl"

7. "Tally"

8. "Ready for Love"

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi