Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Hujan Deras Tak Surutkan Animo Penonton FLAVS Revival

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Ady Prawira Riandi
Hujan deras yang mengguyur tak menyurutkan animo penonton untuk menyaksikan penampilan Tiara Andini di FLAVS Revival.
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Hujan deras mengguyur festival musik FLAVS hari kedua di Istora Senayan, Minggu (11/9/2022).

Namun derasnya air hujan tak menyurutkan animo penonton menyaksikan idolanya di atas panggung.

Tiara Andini menjadi salah satu penampil yang harus berdamai dengan kondisi hujan.

Tiara memang tampil di panggung Rhyme & Grind yang berada di luar area Istora.

Baca juga: Iringan Angklung di FLAVS Revival, Saykoji: Malam Ini Spesial

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meskipun demikian, penonton tetap setia berdiri di depan panggung dengan menggunakan payung.

Pantauan Kompas.com, puluhan penonton masih tetap bernyanyi dan bersenang-senang dengan Tiara Andini.

Sementara beberapa penonton lain terlihat berteduh di area Istora dan beberapa tenda makanan yang disediakan panitia.

"Teman-teman kesehatan itu nomor satu lho, kalau berteduh dari sana masih tetap bisa dengar suara aku," kata kekasih Alshad Ahmad tersebut.

Baca juga: Marion Jola Menangis Saat Manggung di Flavs Revival

Sebelum menutup penampilannya, Tiara Andini menyempatkan diri untuk berfoto dengan penonton yang menggunakan payung.

Penyanyi jebolan Indonesian Idol ini juga membagikan merchandise khusus untuk penonton yang ada di depan panggung.

Sebelumnya, panggung Rhyme & Grind juga menampilkan aksi Saykoji.

Setelah ini masih ada RAMENGVRL, Yura Yunita, dan NDX AKA.

Baca juga: Tiara Andini Siap Suguhkan Penampilan Spesial di FLAVS Festival 2022

FLAVS Revival merupakan festival musik hip-hop, soul, dan R&B terbesar di Indonesia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi