Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya Dewa 19 Siap Digelar di JIS pada 12 November

Baca di App
Lihat Foto
Ahmad Dhani disela penandatanganan kerjasama Dewa 19 Restography, PT Dewa 19 Restography bersama UDana dan Indodax, Senin (15/8/2022). Penandatanganan kerjasama itu dilakukan di Dewa 19 Restography di Vila Mataram, kawasan Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup musik legendaris Dewa 19 menandai 30 tahun berkarya lewat sebuah konser bernama Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya Dewa 19.

Konser itu bakal digelar di Jakarta International Stadium (JIS) pada 12 November 2022.

REDLINE KREASINDO bersama JAKPRO sebagai promotor menghadirkan 4 vokalis dan 4 drummer Dewa 19.

Baca juga: Harga Tiket Presale dan Normal Konser Dewa 19 di Solo

Keempat vokalis itu adalah Ari Lasso, Once Mekel, Ello, dan Virzha. Tyo Nugros juga dipastikan bakal tampil sebagai drummer.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ivan Haris selaku founder dari RedLine Kreasindo mengungkap, konser 30 tahun berkarya Dewa 19 juga dihiasi penampilan segenap musisi lainnya.

"Saatnya Dewa 19 tampil di Jakarta, jangan lewatkan kesempatan istimewa selebrasi tiga dekade Dewa 19 yang membawa 4 vokalis dan 4 drummernya. Pesta rakyat ini juga akan dimeriahkan oleh musisi-musisi ternama lainnya yang ikut mengguncang Jakarta," kata Ivan dikutip dari siaran pers, Kamis (29/9/2022).

Baca juga: Konser Dewa 19 di Solo, Bawa 4 Vokalis dan 2 Drummer

Presale tiket telah dibuka sejak Rabu (28/9/2022), pukul 19.00 WIB hanya melalui tiket.com.

Tiket tersedia dengan harga bersahabat, yakni berkisar mulai dari Rp 105.000, hingga Rp 450.000.

Kabar terbaru, Ahmad Dhani menyatakan sebanyak 60.000 tiket konser Dewa 19 di Jakarta telah ludes terjual dalam satu hari penjualan.

“60.000 tiket konser Dewa 19 di JIS ludes dalam satu jam, sekarang ini Dewa 19 ngetren di kalangan anak muda entah karena apa,” kata Ahmad Dhani kepada awak media, Kamis.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi