Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kevin Hillers Minta Bantuan ke LPSK, Ini Tanggapan Siska Khair

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/VINCENTIUS MARIO
Siska Khair saat menyambangi Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK), Jakarta Timur, pada Agustus 2022 lalu.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Kisruh antara pesinetron Kevin Hillers dan mantan kekasihnya, Siska Khair atau dokter Siska, masih berlanjut.

Keduanya diketahui melaporkan kasus dugaan penganiayaan terhadap satu sama lain ke Mapolres Bogor, Jawa Barat, pada Juni 2022 lalu.

Setelah saling lapor, mereka sama-sama mendatangi Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK).

Baca juga: Kevin Hillers Buka Suara Usai Disebut 2 Kali Mangkir dari Panggilan Polisi

Kevin mendatangi LPSK pada 27 September 2022. Sementara, dokter Siska Khair sudah meminta perlindungan dari LPSK terlebih dahulu sejak Agustus 2022.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siska mengungkap, LPSK sudah lebih dulu menerima dan merespons dengan baik permintaan perlindungan hukum yang diajukan pihaknya.

"Sebelum dia (Kevin), saya sudah melaporkan kasus saya ke LPSK dari Agustus, tanggal 26 Agustus sudah ada tanggapan (dari LPSK)," kata dokter Siska Khair saat menggelar konferensi pers di Mangga Besar, Jakarta Barat, belum lama ini.

Baca juga: Kronologi Penganiayaan yang Dilakukan Siska Khair Versi Kevin Hillers

Siska mengeklaim pihak LPSK bahkan telah ke Polres Bogor dan memeriksa perkaranya dengan Kevin Hillers.

"Pihak LPSK sendiri sudah memberikan respons baik dan pihak LPSK sudah ke Polres Bogor melihat fakta-fakta medis," ucap dokter Siska.

Siska berharap polisi menindak tegas Kevin Hillers sebagai terlapor dugaan kasus penganiayaan.

"Kalau harapan saya sih, sebagai pelapor pastinya saya berharap pihak kepolisian bertindak tegas dan memberikan keadilan dan kenyamanan ke saya sebagai korban dan pelapor. Harapan saya dia ditahan," ucap Siska Khair.

Baca juga: Kuasa Hukum Kevin Hillers Menduga Kliennya Bakal Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Penganiayaan

Kevin Hillers sebelumnya lebih dulu melaporkan Siska Khair ke Polres Bogor pada 10 Juni 2022 lalu.

Dua hari kemudian, Siska Khair melaporkan balik Kevin Hillers.

Siska Khair melaporkan Kevin ke Mapolres Bogor, Jawa Barat, dengan Pasal penganiayaan dan perbuatan tidak menyenangkan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi