Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Happy Asmara Pernah Alami Pelecehan Seksual Saat Berusia 16 Tahun

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/BAHARUDIN AL FARISI
Penyanyi dangdut Happy Asmara saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (4/3/2022).
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dangdut Happy Asmara berterus terang pernah mengalami pelecehan seksual.

Happy mengalami kejadian tak mengenakkan itu saat berusia 16 tahun, ketika tampil dalam sebuah acara peresmian.

"Waktu itu Happy nyanyi di salah satu acara peresmian gitu, terus ada satu orang yang resek. Jadi dia itu kayak pegang-pegang,” kata Happy Asmara ditemui di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Senin (3/10/2022).

“Dipikir kan karena saat itu Happy masih umur 16-an ya. Karena Happy itu masih kecil, Happy takut karena bapak-bapak nih, ditawarin motor, ditawarin mobil dan rumah, cuma Happy enggak tertarik," tambah Happy.

Baca juga: Lirik dan Terjemahan Lagu Satru 2 dari Denny Caknan dan Happy Asmara

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejadian itu membuat Happy trauma untuk kembali tampil menyanyi di atas panggung.

"Sempat enggak mau nyanyi, karena takut, takut digituin lagi,” ungkap Happy.

“Misalkan aku nyanyi digituin sama orang, aku bilang mogok nyanyi sama Ayah, 'Ayah aku enggak mau nyanyi lagi, aku takut, takut digituin lagi'. Kayak gitu," tambahnya lagi.

Lambat laun, Happy akhirnya mau tampil bernyanyi, walaupun trauma itu masih ada.

Baca juga: Viral Video Happy Asmara Pingsan Saat Manggung

“Sebenarnya setelah itu Happy itu muncul dengan sesuatu yang baru. Waktu itu Happy masih ikut dangdut kayak lama, dangdut dangdut yang pakai baju seksi gitu, terus setelah dangdut berinovasi akhirnya happy mau menerima lagi," tutur Happy Asmara.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi