Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Raffi Ahmad Bertekad Menang atas Tim Gading Marten, Hadiah untuk Nagita Slavina

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/FIRDA JANATI
Sejumlah figur publik dan atlet yang akan tampil dalam acara olahraga kolaborasi KUY Media Group dan RANS Entertainment, Media Clash, saat konferensi pers di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Senin (10/10/2022).
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Raffi Ahmad memberikan kode tambah anak kepada istrinya, Nagita Slavina.

Dua hari sebelum perayaan ulang tahun pernikahannya, Raffi Ahamd bakal bertanding olahraga dengan tim Gading Marten dalam event olahraga Media Clash.

"Harapan saya 15 Oktober ini acara kita karena 17 Oktober itu hari ulang tahun pernikahan saya, saya harus menang sehingga jadi kado buat Nagita," tutur Raffi Ahmad saat saat konferensi pers Media Clash di daerah Senopati, Jakarta Selatan, Senin (10/10/2022).

Raffi Ahmad mengatakan, kemenangannya nanti menjadi pembuktian dirinya kepada Nagita.

"Nagita lihat saya menang berarti saya masih kuat. Supaya hadir Cipung Junior lagi," kata Raffi Ahmad.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayah dua anak ini berharap dapat mengalahkan tim yang dipimpin Gading Marten.

"Makanya saya mau menang karena untuk hadiah pernikahan karena kalau kemenangan itu murah lah ya daripada berlian jadi saya kasih kemenangan di sini jadi bangga istri saya," katanya seraya tertawa.

Baca juga: Jadi Kapten Tim, Gading Marten dan Raffi Ahmad Siap Tanding Basket di Media Clash

Sebagai informasi, Media Clash merupakan event mempertemukan media-media yang ada di Indonesia dalam rangkaian pertandingan olahraga.

Acara ini mempertemukan KUY Media Group yang berkolaborasi dengan RANS Entertainment.

"Media Clash merupakan sebuah ajang sportstainment dengan tujuan utama mempertemukan media-media yang ada di Indonesia dalam rangkaian pertandingan olahraga yang sportif," kata Sean Gelael selaku Co-Founder KUY Media Group.

Gading Marten yang juga Co-Founder KUY Media Group menuturkan, setidaknya ada tiga jenis olahraga dalam acara ini yakni basket, dodgeball, dan benteng.

"Harapanya acara lancar sukses, banyak yang nonton," kata Gading.

Media Clash juga dimeriahkan dengan pertunjukan hiburan untuk penonton di sela-sela pertandingan.

Acara sportainment ini akan berlangsung pada 15 Oktober 2022 di Mahaka Square, Kelapa Gading, pukul 13.00 WIB.

Pertandingan olahraga ini akan menampilkan sederet musisi dalam negeri mulai dari lwa K, Ardhito Pramono hingga JKT48.

Yang ingin menyaksikan kemeriahan acara Media Clash bisa membeli melalui GoTix dan Loket.com dengan harga mulai dari  Rp 50.000 sampai Rp 100.000.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi