Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tak Akan Diundur Lagi, Sri Asih Dipastikan Tayang 17 November 2022

Baca di App
Lihat Foto
Dok. IMDb
Sri Asih merupakan film laga Indonesia yang akan tayang di bioskop mulai 17 November 2022.
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara Sartri Dania Sulfiati atau akrab dikenal Upi meminta penonton tetap antusias menantikan film garapannya, Sri Asih.

Seperti diketahui, jadwal tayang Sri Asih diundur yang seharusnya dirilis pada 6 Oktober menjadi 17 November 2022.

"Saya tahu ada yang merasa kecewa dengan kabar pengunduran itu, saya sangat mengerti. Saya sadar kekecewaan hadir karena kalian sudah antusias dan semangat menyambut Sri Asih," ujar Upi saat bicara di Twitter Space, Senin (17/10/2022) malam.

Baca juga: Penayangan Sri Asih Diundur, Upi: Kami Tidak Ingin Mengecewakan

Upi berharap penonton masih memberikan kesempatan serta tetap menantikan penayangan Sri Asih.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Gue berharap kalian masih mau memberi kesempatan bagi Sri Asih. Buat yang masih support, saya berterima kasih," tuturnya.

Upi menyampaikan kepada semua bahwa penayangan Sri Asih dipastikan tidak akan diundur lagi.

Baca juga: 4 Fakta Menarik Dibalik Mundurnya Penayangan Film Sri Asih di Bioskop

"Saya bicara di sini bukan memberikan kabar buruk. Saya meyakinkan kalian semua bahwa Sri Asih tidak akan mundur lagi," ujar Upi.

Soal penundaan, Upi menyebut Sri Asih belum sesuai dengan ekspektasi.

Sehingga ia memutuskan untuk menunda terlebih dahulu jadwal penayangannya agar lebih memuaskan penonton.

Baca juga: 5 Film Indonesia Terbaru, dari Sri Asih hingga Pamali

Sebagai informasi, Sri Asih adalah bagian dari Jagat Sinema Bumilangit yang dibuka dengan superhero pertamanya, yakni Gundala (2019).

Film ini mengisahkan seorang perempuan bernama Alana (Pevita Pearce) yang sulit mengendalikan amarahnya.

Namun di balik itu semua, Alana memiliki kekuatan super.

Joko Anwar duduk sebagai produser dan penulis naskah film tersebut bersama Upi.

Sri Asih kini dihadirkan sebagai superhero kedua dalam Bumilangit

Tak sampai di situ, Jagat Sinema Bumilangit akan berlanjut pada film dan serial lain yang tengah diproduksi oleh pihak studio Screenplay Bumilangit, seperti Virgo and the Sparklings, dan serial Tira yang akan tayang di Disney+ Hotstar.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi