Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Girl in the Basement, Kisah Perempuan yang Disekap 24 Tahun

Baca di App
Lihat Foto
Dok. IMDb
Poster film Girl in the Basement
Penulis: Erfransdo
|
Editor: Rheisnayu Cyntara

JAKARTA, KOMPAS.com – Girl in the Basement merupakan film drama Amerika tentang penyekapan yang dapat disaksikan di Prime Video.

Karya dari Elisabeth Rohm ini dibintangi oleh Stefanie Scott, Judd Nelson, Emma Myers, dan Jake Etheridge.

Film berdurasi 1 jam 28 menit ini diadaptasi dari kisah nyata penyekapan seorang anak oleh ayah kandungnya sendiri selama 24 tahun yang terjadi di Austria.

Baca juga: Sinopsis Serial Welcome to Chippendales, Kisah Perebutan Perusahaan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Girl in the Basement berkisah tentang Sara, seorang gadis remaja yang menantikan ulang tahunnya ke-18 agar bisa menjauh dari ayahnya yang otoriter, Don.

Tapi sebelum 18 tahun, Don memenjarakannya di ruang bawah tanah rumah mereka.

Don mencoba meyakinkan istrinya, Irene (Joely Fisher), bahwa Sara melarikan diri.

Namun Don diam-diam mengunjungi Sara di ruang bawah tanah untuk menyiksa dan memperkosanya.

Baca juga: Sinopsis Film Grimcutty, Teror Meme Internet Tayang di Hulu

Sementara itu, saudara-saudara Sara dan ibunya tetap tinggal di atas tanpa tahu bahwa di bawah ada Sara yang sangat menderita.

Tahun-tahun berlalu, Sara melahirkan beberapa anak yang merupakan darah daging ayahnya sendiri, seorang diri di ruang bawah tanah.

Don akhirnya membesarkan putra bungsu mereka, dengan cara meninggalkannya di depan pintu beserta catatan dari Sara yang mengatakan bahwa itu adalah putranya.

Baca juga: Sinopsis Hari Ini Pasti Menang, Kisah Timnas dan Mafia Kejam

Setelah beberapa dekade ditawan, Sara akhirnya mencoba melarikan diri ketika ayahnya mengantarkan anaknya ke rumah sakit.

Apakah Sara berhasil melarikan diri? 

Saksikan dalam film Girl in the Basement yang dapat Anda tonton di Prime Video.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi