Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Pilih Diam soal Lesti Kejora, Ramzi: Idealnya Jangan Terlalu Banyak Bicara, Nanti Kemana-mana

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ICHSAN SUHENDRA
Ramzi
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Bekerja sama dan dekat dengan penyanyi dangdut Lesti Kejora, Ramzi buka suara tentang alasannya selama ini lebih memilih untuk diam tentang persoalan Lesti dan Rizky Billar.

Bukan karena Ramzi tidak tahu apa-apa tentang Lesti, tapi justru karena anyak tahu, Ramzi lebih memilih untuk diam.

"Dikarenakan saya banyak tahu, makanya saya tidak mau beritahu," ujar Ramzi dikutip dari YouTube KH Infotainment.

"Karena memang itu bukan hak saya untuk memberitahu," lanjutnya.

Baca juga: Viral Video Ria Ricis Lempar Face Shield ke Arah Ramzi, Kenapa?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sikap diamnya ini diakui Ramzi karena dia tidak ingin akhirnya jadi subyektif dengan pemikiran yang disampaikan dan membuat semua jadi berantakan.

"Bukan gue ngerasa paling tahu, tidak. Tapi memang faktanya gue banyak tahu, justru gue tidak mau memberitahu," ucap Ramzi.

"Takut gue salah, takutnya subyektif, takut saya salah ngomong, takut saya salah pemikiran akhirnya jadi berantakan semuanya," imbuhnya.

Karena itu dia juga berpesan pada semua orang agar tidak terlalu ikut campur dengan permasalahan yang dihadapi Lesti Kejora.

Baca juga: Viral, Video Lesti Kejora Diusir dari TV, Ini Faktanya

"Alangkah baiknya kita semua yang tidak permasalahan yang sesungguhnya, idealnya, tepatnya, jangan terlalu banyak bicara," kata Ramzi.

"Akhirnya nanti jadi kemana-mana," sambungnya.

Ramzi berharap orang-orang mendoakan saja yang terbaik untuk Lesti dan Billar, karena baik buruknya hubungan hanya mereka berdua yang tahu.

"Kita doain aja, mudah-mudahan yang mereka dapetin kebaikannya, menurut siapa? Bukan menurut kita, tapi kebaikan menurut mereka," kata Ramzi.

"Kita doain mudah-mudahan Dedek, terutama kedua orangtua Dedek bisa menjalani semua dengan baik," ucapnya. 

Sebelumnya, Ramzi juga menanggapi video viral Lesti Kejora yang disebut didepak dari salah satu program stasiun televisi. 

"Enggak, itu kan cuma wara-wiri di sosial media, diedit-edit," ujar Ramzi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi