Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jefri Nichol Buat Seorang Warganet Tumbang di Atas Ring Tinju, Apa Sebabnya?

Baca di App
Lihat Foto
Bidikan layar YouTube Vidi Aldiano.
Jefri Nichol saat berbincang dengan Vidi Aldiano.
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com- Artis peran Jefri Nichol kembali menjadi sorotan setelah videonya beradu tinju dengan warganet beredar di Twitter.

Dalam video tersebut memperlihatkan aksi Jefri Nichol adu tinju dengan seorang pria di atas ring.

Adapun tantangan tanding tinju itu diduga bermula dari twit Jefri berikut ini, "2 perempuan diadu terus sementara lakinya ngumpet kek pengecut."

Baca juga: Film-film yang Dibintangi Jefri Nichol

Sejumlah warganet menduga Jefri Nichol mengomentari kasus aktris Arawinda yang dituding merebut suami dari seorang perempuan bernama Amanda Zahra.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemudian, twit Jefri Nichol itu ditanggapi beragam oleh warganet.

Warganet yang menyerang Jefri dengan kata-kata kasar kemudian menantang bertemu hingga berujung pada adu tinju.

Kemudian beredar video tanding tinju yang diunggah akun @rizalrhmansyah.

Twit video itu lalu di-retweet oleh Jefri Nichol melalui laman Twitternya, Chulo Papi @jefrinichol.

Baca juga: Jefri Nichol Curi Perhatian Saat Kenakan Tank Top Ungu di Gala Premiere Film Sri Asih

“Nungguin dia dateng 6 jam,” tulis @rizalrhmansyah.

Warganet yang menantang bertemu Jefri Nichol itu diketahui berasal dari Tasikmalaya, Jawa Barat.

Di atas ring tinju, Jefri Nichol mengenakan sarung tinju. Begitu juga lawan dari Jefri Nichol.

Tak butuh waktu lama, Jefri Nichol sukses menumbangkan lawannya.

Tampak pria yang melawan Jefri Nichol tergelatak usai adu jotos.

Warganet tersebut menyerah setelah hitungan 10 dari wasit memimpin pertandingan.

Baca juga: Kenang Foto Pakai Baju Tahanan, Jefri Nichol: Kayak Penjahat Banget


Belum diketahui secara pasti di mana Jefri Nichol dan pria tersebut adu tinju.

Kompas.com sampai dengan saat ini masih mencari informasi terkait beredarnya video tersebut.

Ini bukan kali pertama Jefri Nichol adu tinju dengan warganet.

Sebelumnya pada Maret 2022 lalu, Jefri juga sempat terlibat tinju lantaran netizen membagikan link untuk menonton film Jakarta vs Everybody.

Film tersebut dibintangi oleh Jefri Nichol.

Sementara itu, dalam twit terbarunya, Jefri Nichol memastikan bukan ia yang lebih dulu mengajak ribut.

"Mau ngasih beberapa poin buat orang orang yg masih salah paham sm semua keributan ini. 1. gua dikatain lalu gua katain balik dgn jokes gua," tulis Jefri.

"2. org pada salty krn gua ngatainnya pake jokes yg menurut mereka kelewatan," lanjut Jefri.

Ketiga, Jefri Nichol menegaskan warganet yang lebih ingin ribut dengannya. 

"3. ORANG RANDOM TIBA TIBA NGAJAKIN RIBUT, bukan gua yang mulai," tulis Jefri.

Tak disangka, Jefri Nichol menanggapi tantangan warganet hingga adu jotos di ring tinju.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi