Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Film Bong Joon Ho yang Dibintangi Robert Pattinson, Mickey 17, Tayang 2024

Baca di App
Lihat Foto
Joel C Ryan
Robert Pattinson berpose untuk fotografer setibanya untuk pemutaran film 'The Batman' di London Rabu, 23 Februari 2022.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Sutradara pemenang Oscar, Bong Joon Ho, sedang menggarap film terbarunya yang berjudul Mickey 17.

Dilansir Variety, film yang mengusung genre sci-fi ini dibintangi oleh Robert Pattinson.

Rencananya Mickey 17 akan dirilis pada Maret 2024.

Baca juga: Di Film Terbaru, Mark Ruffalo sampai Robert Pattinson Bakal Bersatu

Saat ini, film tersebut tengah dalam tahap produksi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah dari film Mickey 17 diadaptasi dari novel karya Edward Ashton.

Robert Pattinson memerankan tokoh karyawan sekali pakai dalam ekspedisi manusia yang dikirim untuk menjajah dunia es Nifheim.

Dia menolak tiruan penggantinya menggantikan tempatnya.

Baca juga: Bong Joon Ho Mulai Syuting Film Mickey7 di Inggris

Belum diketahui secara pasti plot cerita film Mickey 17. Buku Ashton sendiri sudah diterbitkan pada Februari 2022.

Adapun selain Robert Pattinson, film ini dibintangi oleh Steven Yeun, Naomi Ackie, Toni Collette, dan Mark Ruffalo.

Mickey 17 merupakan film Bong Joon Ho usai Parasite yang laris manis.

Baca juga: Warner Bros Umumkan Sekuel The Batman, Robert Pattinson Kembali

Parasite menjadi film Korea Selatan dengan pendapatan kotor tertinggi dalam sejarah, serta film berbahasa non-Inggris pertama yang memenangkan film terbaik di Oscar.

Film itu sukses membawa pulang empat piala Oscar yakni Film Terbaik, Naskah Asli Terbaik, Film Internasional Terbaik, dan Sutradara Terbaik.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Variety
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi