Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

4 Rekomendasi Film yang Dibintangi oleh Amanda Rawles

Baca di App
Lihat Foto
IMDb
-
|
Editor: Inas Twinda Puspita

JAKARTA, KOMPAS.com - Amanda Rawles adalah seorang aktris dan model berusia 22 tahun asal Indonesia. 

Karir aktingnya di dunia film dan series telah dimulai sejak tahun 2015 hingga saat ini.

Amanda Rawles juga pernah memenangkan penghargaan bergengsi Indonesian Box Office Movie Awards 2018 lewat film Jailangkung (2017) yang ia perankan bersama Jefri Nichol.

Berikut ini adalah empat rekomendasi film dan series yang pernah dibintangi oleh Amanda Rawles. 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Sinopsis Court Battle, Pertempuran Antar Sahabat di Pengadilan

1. Virgin Mom (2022)

Virgin Mom merupakan serial web orisinal Vidio yang menceritakan tentang seorang atlet bulutangkis bernama Naya. 

Naya secara tiba-tiba hamil padahal tidak pernah melakukan hubungan intim dengan siapapun. 

Hal ini membuat seluruh keluarga dan teman-temannya kaget dengan kejadian tersebut. 

Dalam serial ini Amanda Rawles memerankan karakter Naya. 

Baca juga: Sinopsis The Man in The High Castle, Jerman dan Jepang Menguasai Dunia

2. Merindu Cahaya de Amstel (2022)

Merindu Cahaya de Amstel menceritakan tentang seorang gadis Belanda bernama Marien Veenhoven.

Marien memutuskan untuk memeluk agama Islam dan berganti nama menjadi Khadija Veenhoven. 

Sosok Khadija ini membuat penasaran seorang jurnalis dan fotografer bernama Nico. 

Karakter Khadija inilah yang diperankan oleh Amanda Rawles dalam film Merindu Cahaya de Amstel.

Film Merindu Cahaya de Amstel bisa ditonton melalui layanan streaming MaxStream.

Baca juga: Sinopsis One Child Nation, Propaganda Pembatasan Jumlah Anak

3. Dear Nathan: Thankyou Salma (2022)

Film ini merupakan bagian akhir dari trilogi kisah antara Nathan dan Salma. 

Kali ini Nathan dan Salma diceritakan telah duduk di bangku kuliah dan hubungan mereka berdua tidak menemukan kepastian. 

Di sisi lain, ada teman sekelas Nathan, Zanna, yang menjadi korban pelecehan seksual temannya sendiri. 

Nathan, Salma, dan juga Rebecca membantu Zanna pulih dari trauma dan menuntut keadilan pada pelaku.

Amanda Rawles memerankan karakter Salma dalam film Dear Nathan: Thankyou Salma ini. 

Kamu bisa menonton film ini melalui Netflix.

Baca juga: Sinopsis Airbenders, Perjuangan Trainee Menjadi Idol

4. Ranah 3 Warna (2021)

Ranah 3 Warna menceritakan tentang Alif yang baru saja lulus dari Pondok Madani dan tidak sabar untuk kuliah. 

Namun Alif tidak memiliki ijazah SMA sehingga tidak bisa berkuliah di kampus impiannya, ITB.

Alif tidak menyerah dan mengikuti ujian penyetara hingga bisa masuk ke Universitas Padjadjaran di Bandung. 

Di sana Alif bertemu dengan seorang mahasiswi bernama Raisa yang juga berkuliah di sana. 

Dalam film Ranah 3 Warna ini Amanda Rawles memerankan karakter bernama Raisa. 

Baca juga: Sinopsis Airbenders, Perjuangan Trainee Menjadi Idol

Itu tadi empat rekomendasi film dan series yang pernah dibintangi oleh Amanda Rawles.

Mau nonton yang mana nih?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi