Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Lineup dan Cara Beli Tiket Big Bang Akhir Tahun 2022, Ada Pamungkas hingga Kahitna

Baca di App
Lihat Foto
Dok. Big Bang Festival 2022
Festival Big Bang Jakarta akhir tahun kembali diselenggarakan untuk kali kelima di penghujung 2022.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Festival Big Bang Jakarta akhir tahun kembali diselenggarakan di penghujung 2022.

Festival yang mengusung konsep Pameran Cuci Gudang ini diselenggarakan selama 11 hari, mulai 22 Desember 2022 hingga 1 Januari 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

Panggung utama Big Bang Jakarta 2022 bakal dimeriahkan oleh penampilan musisi terkenal Tanah Air, yakni Denny Caknan, Pamungkas, Hindia, Feel Koplo, dan Fourtwnty.

Baca juga: BIG BANG Festival Akhir Tahun 2022 Siap Digelar, Sajikan Pamungkas hingga Fourtwnty

Ada juga Ndarboy Genk, .Feast, Kahitna, Tipe-X, Guyon Waton, Fiersa Besari, NDX AKA, Idgitaf, dan masih banyak lagi.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berikut Lineup dan cara beli tiket masuk ke festival Big Bang akhir tahun 2022.

Baca juga: 17 Hari Penyelenggaraan, Big Bang Jakarta 2022 Edisi Ramadhan Raup 500.000 Penonton

Lineup

22 Desember: Rayhan Noor ft. Aghata Pricillia, Prince Husein dan Hindia

23 Desember: Lomba Sihir, .Feast, NDX AKA

25 Desember: Salero, Tipe-X

26 Desember: Denny Caknan

27 Desember: WNDRLST, Aldrian Risjad, Fiersa Besari

28 Desember: Aldino, Guyon Waton, Ndarboy Genk, MR. Jono Joni

29 Desember: Odetta, Mantra Vutura, Dere, Kahitna, Pamungkas

30 Desember: Fourtwnty

1 Januari: Mariani, Raffi Sudirman, Rahmania Astrini, Amigdala, Oscar Lolang, T'Koes, Idgitaf, Feel Koplo.

Baca juga: Keseruan Konser Penutupan Big Bang Jakarta 2022 Edisi Ramadhan

Cara beli dan harga tiket

Tiket untuk pameran dan konser musik di Pameran Cuci Gudang Big Bang Festival akhir tahun 2022 bisa dibanderol seharga Rp 50.000.

Tiket tersebut bisa diperoleh dengan membeli di website resmi BBO atau aplikasi BBO yang bisa didownload lewat Play Store.

Tiket juga bisa dibeli lewat tautan: https://bbo.co.id/bigbang/hindia-prince-husein-agatha-prisclla-n-rayhan-noor-artist45

Dengan harga tiket masuk Rp 50.000 yang dapat dibeli di aplikasi BBO, pengunjung sudah dapat menikmati seluruh area pameran dan juga konser musik di dalam venue.

Direktur Operasional PT Expo Indonesia Jaya, Novry Hetharia, menyebut pihaknya sangat antusias menyambut festival tahunan tersebut.

"Kami sangat antusias melihatnya. Sekali lagi, penyelenggaraan Big Bang Jakarta 2022 tidak lepas dari penerapan protokol Kesehatan dan kapasitas sesuai arahan Kepolisian, SATGAS Covid-19 dan Kementerian Kesehatan. Tujuannya agar menciptakan rasa aman bagi seluruh pihak baik peserta maupun pengunjung," kata Novry Hetharia dalam konferensi pers di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (19/12/2022).

Selain panggung musik, program Cuci Gudang juga akan disajikan di Big Bang Jakarta akhir tahun 2022.

Program lainnya adalah Big Bang Travel Fair yang didukung oleh Sriwijaya Air dan Nam Air yang menawarkan tiket perjalanan domestik dengan harga spesial.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi