Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

BLACKPINK Umumkan Tambahan Jadwal Baru untuk Konser Born Pink di Asia

Baca di App
Lihat Foto
AFP/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/JAMIE MCCARTHY
Girl group BLACKPINK (dari kiri) Rose, Jennie, Jisoo, dan Lisa, menghadiri MTV VMA 2022 di Prudential Center, Newark, New Jersey, pada 28 Agustus 2022. Pada 15 Oktober 2022, BLACKPINK membuka tur dunia Born Pink dari Seoul.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Girl group BLACKPINk mengumumkan beberapa tanggal tur dunia mereka yang kini sedang berlangsung.

Pada 9 Januari 2023, agensi BLACKPINK menambahkan empat tambahan tanggal konser baru di jadwal konser tur dunia bertajuk Born Pink di Asian itu.

Empat jadwal konser mereka tersebut, yakni di Kaoshiung pada 19 Maret 2023, yang akan dilaksanakan di Kaoshiung National Stadium.

Baca juga: 5 Fakta tentang Kanal YouTube Jisoo BLACKPINK

Kemudian, penampilan di Singapura pada tanggal 14 Mei 2023 yang bertempat di National Stadium dan dua penampilan di Macau pada 20 dan 21 Mei 2023, bertempat di Galaxy Arena, Galaxy Macau. 

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Born Pink telah mencetak rekor sebagai tur dunia girl group K-pop terbesar.

Pada 2022, BLACKPINK sukses menggelar sekitar 14 konser di tujuh kota di Amerika Utara dan sekitar 10 penampilan di tujuh kota di Eropa. 

Baca juga: Tak Sampai 24 Jam, Kanal YouTube Jisoo BLACKPINK Punya 1,25 Juta Subscribers

Sementara tur dunia Asia sudah dimulai dari Bangkok pada 7 dan 8 Januari.

Konser tur dunia Born Pink diketahui selalu terjual habis dalam waktu singkat. Termasuk di Indonesia yang tiket konsernya dalam waktu singkat terjual habis alias sold out.

Bahkan, ada banyak penggemar yang kesulitan untuk mendapatkan tiket. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Allkpop
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi