Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jadwal Pembelian Tiket Presale BTS: Yet to Come in Cinemas

Baca di App
Lihat Foto
Dok. CGV Indonesia
BTS Yet to Come in Cinemas ditayangkan di CGV pada 1 Februari 2023.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Tiket pre-sale untuk BTS: Yet to Come in Cinemas sudah bisa dibeli mulai Rabu (11/1/2023).

BTS:Yet to Come ini Cinemas menampilkan sudut baru serta tampilan layar lebar dari keseluruhan konser BTS di Busan pada 15 Oktober 2022 lalu.

BTS:Yet to Come in Cinemas ini tayang di bioskop mulai 1 Februari 2023 mendatang.

Pemutaran BTS :Yet to Come in Cinemas ini bakal hadir dengan berbagai format, mulai dari 2D, 4DX, dan ScreenX.

CGV Indonesia telah mengumumkan melalui akun Instagram @cgv.id, penggemar BTS, ARMY bisa membeli tiket terlebih dahulu melalui aplikasi atau website CGV dan ticketing partner CGV mulai Rabu besok pukul 10.00 WIB.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagi yang membeli tiket nonton BTS: Yet to Come in Cinemas ini bakal dapat limited merchandise.

Sementara, untuk harga tiket BTS: Yet to Come in Cinemas berbeda-beda tiap kota. U

ntuk Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, Semarang, Bali tiket dijual dengan harga Rp 250.000 untuk nonton dalam format 2D.

Lalu, harga Rp 280.000 untuk nonton dalam format 4DX atau ScreenX.

Sementara di kota lain di luar dari kota yang di atas tiket dijual dengan harga Rp 200.000 untuk nonton format regula 2D dan Rp 250.000 untuk nonton dalam format 4DX/ScreenX.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi