Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Fearless, Kisah Seorang Pesilat Hebat dari Kota Kecil

Baca di App
Lihat Foto
IMDb
Fearless merupakan film China, yang berkisah tentang seorang pesilat hebat di kota ia tinggal
|
Editor: Rheisnayu Cyntara

JAKARTA, KOMPAS.com- Fearless merupakan film bergenre aksi yang mempunyai judul lain Huo Yuanjia. 

Film yang ditulis oleh Ronny Yu ini pertama kali dirilis di Amerika Serikat pada September 2006. 

Film berdurasi satu jam 44 menit ini dibintangi oleh Jet Li, Li Sun, dan Yong dong sebagai pemeran utamanya.

Baca juga: Sinopsis Fish Hooks, Animasi Persahabatan Tiga Spesies Ikan Berbeda

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fearless bercerita tentang seorang legenda seni bela diri, Huo Yuanjia (Jet Li) yang menjadi petarung paling hebat di Tiongkok pada pergantian abad ke-20. 

Ayah Huo Yuanjia merupakan pendiri salah satu padepokan persilatan di sebuah kota kecil.

Walau ayahnya merupakan seorang pesilat, Huo tidak diizinkan untuk berlatih silat oleh orangtuanya lantaran ia mengidap suatu penyakit. 

Tidak ingin menyerah, Huo kerap mencuri-curi kesempatan untuk menonton latihan silat murid-murid ayahnya.

Lalu secara diam-diam ia mulai berlatih silat ditemani oleh sahabatnya.

Baca juga: Sinopsis Big Mommas House 2, Misi Penyamaran yang Kembali Dilakukan

Huo Yuanjia terinspirasi dari ayahnya untuk menjadi pesilat hebat.

Setelah dewasa Huo tumbuh menjadi seorang petarung hebat tetapi sombong.

Ia bertekad untuk menjaga nama baik keluarganya sebagai ahli bela diri. 

Huo kerap menentang jagoan-jagoan silat di kotanya dan mengalahkannya.

Oleh sebab itu, Huo menjadi idola silat di tempat ia tinggal dan memiliki banyak pengikut seperti ayahnya dulu.

Baca juga: Sinopsis Puppy Dog Pals, Petualangan Seru Para Anak Anjing

Pada suatu masa, salah satu murid Huo mengaku telah dianiaya oleh seseorang.

Mendengar hal itu, jiwa petarung Huo langsung bergejolak.

Ia langsung menghampiri orang yang menganiaya muridnya tersebut dan mengajaknya untuk bertarung.

Baca juga: Sinopsis Nura: Rise of the Yokai Clan, Kisah Manusia Setengah Yokai

Bagaimana kelanjutan kisahnya?

Akankah Huo berhasil mengalahkan orang tersebut?

Saksikan film Fearless yang segera tayang di Disney + Hotstar.

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi