Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

5 Rekomendasi Film yang Dibintangi Song Hye Kyo

Baca di App
Lihat Foto
DOK. Netflix Indonesia
Aktris Song Hye Kyo saat berpose dalam jumpa pers drama The Glory yang digelar pada Selasa (20/12/2022).
|
Editor: Inas Twinda Puspita

JAKARTA, KOMPAS.com - Song Hye Kyo merupakan aktris ternama asal Korea Selatan yang telah membintangi berbagai judul drama maupun film.

Salah satu film populer yang dibintanginya, yakni My Brilliant Life pada 2014 dengan berperan sebagai Mi Ra.

Film tersebut berhasil meraih Third Place Audience Award dalam Udine Far East Film Festival ke-17.

Simak lima rekomendasi film yang dibintangi oleh Song Hye Kyo berikut ini:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Sinopsis The Journey of Chongzi, Kisah Cinta Putri Raja Iblis

1. My Brilliant Life (2014)

My Brilliant Life merupakan film bergenre drama keluarga yang dibintangi oleh Song Hye Kyo, Kang Dong Won, dan Jo Sung Mok sebagai pemeran utama.

Film ini mengisahkan tentang pasangan muda yang memiliki seorang anak laki-laki pengidap penyakit langka.

Mi Ra (Song Hye Kyo) dan Dae Soo (Kang Dong Won) sudah memiliki anak sejak usia mereka masih remaja.

Mi Ra hamil saat usianya 17 tahun, namun anaknya mengidap penyakit langka di mana fisiknya dapat menua lebih cepat dari anak biasanya.

Baca juga: Sinopsis The Journey of Chongzi, Kisah Cinta Putri Raja Iblis

2. The Crossing Part 1 (2014)

The Crossing atau Tai Ping Lun merupakan film asal China yang dibintangi oleh Song Hye Kyo, Takeshi Kaneshiro, Huang Xiaoming, Tong Dawei dan Masami Nagasawa.

Film ini berkisah pada masa akhir Perang Dunia II dan di tengah Revolusi Tiongkok, tiga pasangan dengan latar belakang kebangsaan berbeda melarikan diri dari Tiongkok ke pulau Taiwan.

Tidak hanya musim pertama, Song Hye Kyo juga membintangi film The Crossing part 2 pada 2015 sebagai Zhou Yunfen.

Baca juga: Sinopsis The Boyfriend from the Group Chat, Konspirasi Obrolan Grup

3. The Grandmasters (2013)

The Grandmasters merupakan film asal Hong Kong yang dibintangi oleh Tony Leung Chiu Wai, Zhang Ziyi, Chang Chen, dan Song Hye Kyo.

Film ini berfokus pada grand master Wing Chun, Ip Man (Tony Leung Chiu Wai), yang memiliki beberapa murid termasuk seniman bela diri, Bruce Lee.

The Grandmasters menjadi film berbahasa Mandarin pertama yang diperankan oleh Song Hye Kyo.

Baca juga: Pemeran Sinetron Rindu Bukan Rindu, Lengkap dengan Sinopsis dan Jadwal Tayang

4. A Reason to Live (2011)

A Reason to Live merupakan film bergenre drama yang dibintangi oleh song Hye kyo sebagai pemeran utama.

Adapun Nam Ji Hyun, Song Chang Eui, Hong Yoon Hee, Kim Ji Young, Sun Wook Hyun, dan Park Wan Kyu turut membintangi film ini.

Film ini menyoroti kisah hidup Da Hye (Song Hye Kyo) yang kehilangan tunangannya akibat ditabrak oleh seorang pengendara sepeda motor.

Baca juga: Sinopsis Talk Back and Youre Dead, Jatuh Cinta dengan Ketua Geng

5. Hwang Jin Yi (2007)

Hwang Jin Yi merupakan film bergenre drama-romantis yang dibintangi oleh Song Hye Kyo sebagai pemeran utama.

Film ini menyoroti kisah hidup Hwang Jin Yi, seorang gisaeng terkenal dan tercantik pada masanya dari Dinasti Joseon.

Itu dia lima rekomendasi film Korea yang dibintangi oleh Song Hye Kyo.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi